News Games

Raffi Ahmad, Sultan yang Penuh Ambisi

19 September 2021
|

Langkah Raffi Ahmad terjun ke dunia olahraga rupanya tak main-main. Selebritasi Tanah Air itu tak setengah hati mencurahkan fokusnya.

Berawal dari mengakuisi tim sepak bola Liga 2, membentuk tim esports, kini Raffi merambah ke basket. RANS PIK Basketball resmi menjadi bagian dari Indonesia Basketball League (IBL) mulai musim depan.

Ambisi Raffi di basket sangat besar. Hal itu terbukti dengan rencana jangka panjang yang disiapkan RANS PIK Basketball.

Dari tim, Raffi berniat membentuk skuat yang berisi pemain bintang. Tak lupa, Raffi juga fokus kepada infrastruktur penunjang.

Sebuah komplek multi olahraga disiapkan RANS di kawasan Pantai Indah Kapuk. Di sana, akan ada lapangan sepak bola, basket, esports, dan juga restoran.

“Ini dendam saya karena gagal jadi atlet, jadi sekarang saya berkontribusi lewat klub. Komitmen kami lebih kuat daripada modal yang kami investasikan. RANS selalu ingin ikut serta selamanya jika sudah terjun dalam kompetisi olahraga,” ujar Raffi.

Di basket, Raffi juga melihat potensi besar. Unsur gaya hidup dan olahraga yang melekat pada cabang ini menjadi alasan utama Raffi terjun.

“Basket adalah olah raga yang memiliki unsur life style sangat kuat, ini yang membuat pasar bola basket cukup besar. Di Indonesia bola basket juga sangat besar penggemarnya,” ujar Raffi.

Baca Juga: Setelah Sepak Bola, Raffi Ahmad Ingin Berjaya di Basket

0 Comments