NSH Mountain Gold Timika masih berjuang mencuri kemenangan pada Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2021. Kali ini, Rizky Effendi dkk. harus bisa melewati adangan West Bandits Solo pada gim ketiga yang berlangsung di Robinson Resort, Cisarua, Jawa Barat, Sabtu (13/3).
Bukan perkara mudah bagi NSH Mountain Gold Timika merebut kemenangan atas West Bandits Solo. Terlebih, Widyanta Putra Teja dkk. juga punya ambisi yang sama.
West Bandits Solo baru saja menelan kekalahan pahit dari Indonesia Patriots. Mereka dipaksa bertekuk lutut dengan skor 73-60.
Sementara NSH Mountain Gold Timika belum pernah meraih satu kemenangan pada IBL Pertamax 2021. Pasukan AF Rinaldo sudah kalah dari Indonesia Patriots dan Satria Muda Pertamina Jakarta.
“Persiapan kami memang agak berantakan. Beberapa pemain sebelum berangkat ke bubble ada yang terpapar Covid-19 sehingga latihan tidak maksimal,” ujar pelatih NSH Mountain Gold Timika, AF Rinaldo, mengomentari performa di dua gim terakhir.
Namun, pria yang akrab disapa Inal itu percaya kemenangan bakal datang dalam waktu dekat. Perlahan, pola permainan NSH Mountain Gold Timika mulai terbentuk.
“Kami berharap dari dua kekalahan lalu bisa memetik pelajaran berharga. Masalah harus kami hadapi dan menatap kemenangan di depan,” tutur Inal.
0 Comments