News Games

Prawira Bandung Vs West Bandits Solo: Konsistensi Akan Menjadi Kunci

25 May 2021
|

Prawira Bandung terpaksa melakoni gim ketiga fase kedua Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2021 kontra West Bandits Solo di Britama Arena, Selasa (25/5). Anak asuh Andre Yuwadi itu tak mampu menyapu bersih pertandingan karena dikalahkan West Bandits Solo di gim kedua.

Konsistensi akan menjadi kunci di gim ketiga antara West Bandits Solo kontra Prawira Bandung. Kedua tim itu mengaku memiliki masalah yang sama.

Prawira Bandung lengah pada gim kedua karena West Bandits Solo melakukan beberapa perubahan. Abraham Damar Grahita tak mampu meredam para pasukan muda West Bandits Solo seperti Habib Tito Aji, Patrick Nikolas, dan Rio Disi.

Permainan para penggawa senior seperti Abraham Damar Grahita dan Diftha Pratama di Prawira Bandung juga jauh dari harapan di gim kedua. Prawira Bandung perlu melakukan pembenahan bila situasi sama terulang di gim ketiga.

Adapun pekerjaan rumah West Bandits Solo adalah bagaimana menjaga konsistensi permainan yang sudah dibangun. Pelatih West Bandits Solo, Raoul Miguel Hadinoto, akan tetap memercayakan para darah muda di gim ketiga nanti.

Key Player:

Prawira Bandung: Abraham Damar Grahita 292 poin, 54 assist, 96 rebound, dan 17 steal

West Bandits Solo: Habib Tito Aji 111 poin, 20 assist, dan 74 rebound.

Rekor pertemuan: 

Prawira Bandung Vs West Bandits Solo: 65-62

West Bandits Solo Vs Prawira Bandung: 66-69

Prawira Bandung Vs West Bandits Solo: 85-68

West Bandits Solo Vs Prawira Bandung 79-69

Baca Juga: Ibl Playoffs: Sensasi West Bandits Solo Menuju Semi Final

0 Comments