Mountain Gold sukses menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 59-58 atas Pelita Jaya. Keunggulan tersebut didapat setelah Jarrid Famous mampu menambahkan dua angka dengan step-back jump shot di sisa 23 detik. Sebaliknya, penampilan impresif Yesaya Saudale belum bisa membawa Pelita Jaya menutup kuarter dengan keunggulan.
Yesaya sendiri sudah mencetak 13 poin hingga kuarter ketiga. Itu sudah termasuk 7 poin beruntun yang dicetak dalam waktu dua menit terakhir kuarter ketiga. Sayangnya di detik-detik terakhir Pelita Jaya gagal mengantisipasi Jarrid Famous, sehingga mereka kembali tertinggal. Tapi melihat progres yang berjalan hingga kuarter ketiga ini, Pelita Jaya benar-benar tampil luar biasa.
Di sepanjang kuarter ketiga ini, Pelita Jaya mengemas 24 angka. Sementara Mountain Gold menambahkan 23 angka. Sehingga jarak antara kedua tim kini hanya tersisa satu angka saja. Kedua tim sama-sama punya peluang besar untuk memenangkan pertandingan ini. Syaratnya mereka harus fokus pada strategi yang sudah dibuat oleh pelatih masing-masing tim.
Kalau berhasil menang, maka rekor empat kekalahan berutun Mountain Gold akan terhenti. Tapi kalau tidak, Pelita Jaya akan menambah panjang daftar kekalahan yang dimiliki oleh Mountain Gold. Karena hingga hari ini hanya Satya Wacana dan Mountain Gold yang belum pernah menang. (*)
0 Comments