Pemain Dewa United Banten, Arki Dikania Wisnu, menyebut pertandingan melawan Satria Muda Pertamina Jakarta pada pekan keenam IBL 2025, Jumat (14/2), merupakan pembuktian Anak Dewa bisa bermain defense. Dalam laga tersebut, Dewa United Banten terbukti mampu meredam serangan Satria Muda.
Dewa United Banten total membukukan 33 defensive rebound pada laga melawan Satria Muda. Anak Dewa juga menekan Satria Muda dengan hanya membukukan 32 poin di paint area.
Tak hanya itu, Dewa United Banten juga membuat pemain andalan Satria Muda, Abraham Damar Grahita tak berkutik. Abraham hanya membukukan enam poin saat melawan Anak Dewa.
“Seperti perkataan klasik, offense wins games but defense wins championship. Di pertandingan ini kami membuktikan bahwa kami tak hanya bisa offense, tetapi juga defense,” ujar Arki.
“Tentu ini sangat bagus bagi kami. Tentunya ini adalah soal bagaimana kami menjaga konsistensi, kemenangan yang bagus,” imbuhnya.
Dewa United Banten memenangi lagi kontra Satria Muda dengan skor 85-77. Hasil ini menempatkan Dewa United Banten di peringkat kedua klasemen sementara IBL 2025.
0 Comments