Selepas turun minum, Pelita Jaya semakin tidak terkejar oleh Evos. Tidak banyak yang bisa dilakukan Evos untuk menghentikan Pelita Jaya. Saat mereka kesepotan di defense, serangan Evos kacau. Mereka hanya memasukkan 11 poin saja di kuarter ketiga. Pelita Jaya memimpin dengan skor 57-37 saat kuarter ketiga ditutup.
Pelita Jaya mencetak biggest scoring run di kuarter ketiga, dengan 12 poin. Kemudian mereka juga punya biggest lead yaitu 22 poin, juga di kuarter ketiga. Pelita Jaya mengemas 21 poin di sepanjang kuarter ketiga. Mereka tetap mengeksploitasi paint area hingga kuarter ketiga.
Evos sendiri sebenarnya punya 10 kesempatan free throw. Tapi karena akurasi tembakan ini tidak bagus, maka Evos hanya bisa menambahkan tiga free throw saja. Evos memasukkan tiga tembakan dari 10 attempt.
Dari Evos, hanya Andre Jackson saja yang mencetak poin. Selebihnya, tidak ada pemain Evos yang mampu membuat lebih dari enam poin. Kontribusi poin dari bench juga rendah, karena hanya 12 poin saja. (*)
0 Comments