News Event

Pelita Jaya Selalu Ingat Kekalahan untuk Motivasi

06 May 2023
|

Memang cukup unik melihat culture baru yang dibawa oleh head coach Djordje Jovicic. Pelatih ini selalu mengingatkan pemain tentang momen-momen kekalahan. Justru dari sinilah para pemain selalu bersemangat di setiap pertandingan, agar bisa memenangkan pertandingan. Musim ini Pelita Jaya Bakrie Jakarta menargetkan gelar juara liga. 

Banyak sekali momen-momen tak terlupakan dari para pemain selama musim reguler IBL Tokopedia 2023, yang sudah berjalan enam seri. Salah satunya adalah pencapaian pribadi dari Andakara Prastawa Dhyaksa, yang berhasil mencapai 2.000 point. Selain itu, beberapa momen kemenangan juga sangat emosional bagi pemain, seperti Yesaya Saudale dan M. Arighi, yang musim ini diberi kepercayaan lebih besar di tim. 

Tapi ada yang unik dari head coach Djordje Jovicic. Karena dia selalu berbicara soal kekalahan, bukan kemenangan. Dari 18 pertandingan yang diikuti, Pelita Jaya baru kalah dua kali. Pertama, mereka kalah dari Prawira Bandung (45-69) di GOR Merpati, Bali. Ini merupakan kekalahan menyakitkan, karena sampai seri keenam, skor tersebut menjadi skor terendah untuk tim Pelita Jaya. 

Kedua, mungkin yang paling diingat oleh Coach Jovicic, di mana mereka kalah 67-72 dari Satria Muda Pertamina Jakarta, di DBL Arena Surabaya. Saat itu Pelita Jaya hanya mencetak 8 angka di sepanjang kuarter keempat. Mungkin yang paling mengherankan adalah Coach Jovicic tidak pernah lupa kekalahan itu hingga seri-seri berikutnya. Dia selalu membicarakan tentang kekalahan dari Satria Muda. 

Namun sebelum jeda, Pelita Jaya punya penampilan yang mengesankan. Mereka berhasil comeback dalam pertarungan melawan Dewa United Banten di Knight Stadium, Semarang. Pelita Jaya menang 96-94 atas Dewa United melalui babak overtime. Di mana mereka tertinggal di kuarter keempat dan bangkit untuk menyamakan kedudukan di menit-menit akhir. 

Mungkin yang layak ditunggu dari performa Pelita Jaya dalam lanjutan regular season IBL Tokopedia 2023 nanti adalah bagaimana mereka bisa membalas kekalahan atas Satria Muda. Serta, apakah Pelita Jaya bisa mewujudkan target juara musim ini. Rasanya sudah tak sabar untuk menantikan kelanjutan liga musim ini. (*)

Baca Juga: Satria Muda Manfaatkan Kekalahan Jadi Motivasi di Liga

0 Comments