News Event

Pacific Menjegal Langkah Hawks

26 April 2025
|

Dalam lawatannya ke Surabaya kali ini, Tangerang Hawks Basketball tentu berharap bisa melanjutkan tren positif mereka. Tapi yang didapatkan justru kekalahan menyakitkan. Tuan rumah Pacific Caesar Surabaya tampil lebih agresif dan mengakhiri tiga kemenangan beruntun Hawks dengan skor 99-78, di GOR Pacific, Surabaya, Sabtu malam (26/4). 

Pacific mendapatkan momentum di pertengahan kuarter kedua. Setelah mereka memimpin 50-44 saat turun minum, Pacific terus menguasai permainan. Mereka bahkan sempat unggul dengan margin 24 poin di awal kuarter keempat. Hawks tampak kesulitan untuk meladeni Pacific, yang tampil baik dalam offense dan defense. 

Pacific kali ini memasukkan 39 tembakan dari total 80 percobaan tembakan, termasuk 10 three point dari 35 attempt. Transisi cepat juga jadi salah satu senjata Pacific untuk membunuh Hakws. Mereka memasukkan 17 poin dari fast-break. Tapi yang perlu jadi catatan bahwa Pacific bermain kolektif dan sangat baik dalam penguasaan bola. Mereka mengirimkan 25 assist dan hanya 10 kali melakukan turnovers. 

Pada laga kali ini, Miguel Angel Miranda memimpin dengan catatan 34 poin. Peserta Three Points Contest dalam IBL GoPay All-Star 2025 tersebut menunjukkan kemampuannya dalam melakukan tembakan jarak jauh. Miranda memasukkan enam three point dari 13 percobaan di laga ini. Miranda sudah memasukkan 21 poin di babak pertama yang menjadikan Pacific tampil lebih percaya diri menghadapi babak kedua. 

Adonys Joshua Bramah mencetak 30 poin, 17 rebound, lima assist, dan tiga block untuk kemenangan Pacific. Kontestan Slam Dunk Contest tersebut mencatatkan akurasi tembakan 14 dari 24 attempt dalam 35 menit. Sementara Frank Victor Johnson melengkapi performa menawan Pacific dengan kontribusi 13 poin, sembilan assist, lima rebound, dan tiga steal. 

Jarred Shaw dari Hawks mencetak double-double 19 poin dan 15 rebound. Stephaun Branch juga mendapatkan poin yang sama, yaitu 19 poin. Branch melengkapi penampilannya dengan delapan assist, lima rebound, satu steal, dan satu block. Tetapi Branch menyumbang empat turnovers dari total 17 turnovers Hawks di laga ini. Karena dari jumlah turnovers tersebut, Pacific mendapatkan 18 poin. 

Pacific kini memiliki rekor (5-11) sedangkan Hawks (10-7). Posisi Hawks masih aman di zona playoffs. Meski harus berhati-hati dengan tiga tim di bawahnya, yaitu Prawira Bandung, Kesatria Bengawan Solo, dan Borneo Hornbills. (*)

Baca Juga: Pacific Dalam Misi Menjegal Langkah Hawks

0 Comments