News Event

Mengingat Lagi Juara Turnamen Pramusim IBL

02 October 2024
|

IBL Oasis+ All Indonesian 2024 sudah berhasil menyedot perhatian fans, dengan laga-laga sengit yang tersaji sepanjang turnamen ini. Di akhir, akan ada pertarungan antara Satria Muda Pertamina Jakarta melawan Pelita Jaya Jakarta, dengan sistem best-of-three. Namun sebelum menyaksikan duel klasik ini, ada baiknya mengingat kembali juara-juara turnamen pramusim di IBL. 

Mundur ke tahun 2018, di mana ada turnamen pramusim yang bertajuk IBL GO-Jek Tournament yang digelar di Sritex Arena, Solo. Ini merupakan turnamen yang digelar sebelum pelaksanaan IBL musim 2018-19. Di laga puncak, Stapac Jakarta keluar sebagai juara setelah mengalahkan Pelita Jaya dengan skor 62-56. Stapac juga sukses menjuarai liga di musim 2018-19.

Beralih ke persiapan musim 2020. Ada turnamen Piala Presiden 2019, yang juga berlangsung di Sritex Arena, Solo. Kali ini dua tim yang berhasil menembus babak final adalah Satria Muda Pertamina Jakarta dan Amartha Hangtuah Jakarta. Pada turnamen tersebut, Satria Muda keluar sebagai juara setelah mengalahkan Hangtuah dengan skor 51-43. 

Pada tahun 2020 dan 2021, tidak digelar turnamen pramusim. Karena pada tahun 2020 liga tidak selesai karena pandemi. Sementara di tahun 2021, kompetisi  digelar secara terpusat dengan sistem bubble di Robinson Cisarua Resorts, Bogor (musim reguler) dan Mahaka Square, Jakarta (playoff).

Turnamen pramusim akhirnya kembali digelar pada tahun 2022, bertajuk IBL Indonesia Cup, di Sritex Arena, Solo. Pada partai final, Satria Muda bertemu Pelita Jaya Jakarta. Kali ini, Pelita Jaya menjadi juara setelah menang dengan skor 76-62. 

IBL Oasis+ All Indonesian 2024 bisa juga disebut sebagai turnamen pramusim. Karena semua tim sedang dalam tahap mempersiapkan diri untuk menyambut liga musim 2025. Mereka mencoba pemain baru, strategi permainan, dan komposisi yang terbaik, untuk dibawa ke liga musim depan. Namun sebelum itu, IBL Fans akan disuguhi duel klasik antara Satria Muda melawan Pelita Jaya di babak final. (*)

Baca Juga: Satria Muda Manfaatkan Kekalahan Jadi Motivasi di Liga

0 Comments