Cassiopeia Manuputty pebasket Satya Wacana Salatiga menjadi salah satu idola di dunia basket Indonesia. Tidak hanya dengan modal wajah menawan, Cio sapaan akrabnya juga memiliki kemampuan yang tidak diragukan saat berada di tengah lapangan.
Masa pandemi, membuat Cio ingin menambah keberuntungan di dunia media sosial, seperti di instagram dan youtube. “iya saya cuma iseng, masa pandemi gak ngapa-ngapain, saya coba aja aktif di media sosial dan podcast sama temen”, Kata Cio
Menjadi youtuber Cio ingin menginspira untuk para penggemarnya, dengan semua kegiatannya menjadi pemain basket. Selain itu, supaya para fans lebih dekat dengan Cio.
Sekarang akun Youtube ‘Cio Manuputty” sudah aktif, hampir setiap minggu ada video baru. Video menceritakan keseharian Cio dengan tagar #ciociocio. Terlihat di video youtube Cio sedang dalam proses pemulihan cedera Meniskus di daerah medial grate 3, yang dialaminya.
Seperti yang dikatakan Cio, mengalami cedera saat latihan di rumah di masa pandemi. Meski cedera ,dokter awalnya tidak menyarankan untuk di operasi. “Sesudah saya di diagnosa, langsung MRI. Tapi akhirnya kaki saya harus dioperasi”, katanya.
Sementara untuk melanjutkan musim ini, Cio masih melihat perkembangan dari pemulihan cedera pasca operasi.
Meski begitu tidak ada target dari tim, untuk cepat kembali ke lapangan, tapi Cio ingin menargetkan dirinya sendiri untuk segera bergabung dengan timnya. Dokter juga mengizinkan Cio kembali bermain di lapangan, tapi harus menunggu perkembangan sampai 8 atau 10 minggu proses pemulihan cedera.
Selama proses pemulihan, Cio masih aktif didunia media sosial. Akhir-akhir ini Cio sering aktif di instagram, dengan melakukan QnA di instagram stories.
Sering kali saat menjawab pertanyaaan dari fans, Cio terlihat mengeluarkan joke lucunya untuk menanggapinya. Tapi menurutnya, QnA hanya untuk menghibur dirinya dan para fans ditengah masa pandemi yang terkadang membuat orang stress.
0 Comments