News Event

Kesempatan Borneo Revans Atas Satya Wacana

30 January 2025
|

Borneo Hornbills yang sedang dalam tren positif akan kedatangan tamu dari Salatiga, di GOR Laga Tangkas, Bogor, hari Kamis (30/1). Borneo sudah memenangkan tiga laga beruntun sebelumnya. Sementara Satya Wacana musim lalu menyapu bersih Borneo (2-0), dan ingin mengulang sukses mereka di musim ini. 

Borneo mengawali musim dengan kurang meyakinkan. Mereka dua kali mengalami kekelahan. Namun setelah kran kemenangan terbuka, mereka terus mengumpulkan poin. Dimulai ketika Borneo mengalahkan Hawks di Tangerang, lalu memenangkan dua laga kandang melawan Bali United dan Pacific. Kini mereka mengincar kemenangan keempat beruntun, dari Satya Wacana. 

Sementara tim tamu datang dengan membawa misi untuk memperpanjang rekor positif atas Borneo. Karena faktanya, Satya Wacana pada musim 2024 berhasil menyapu bersih Borneo di regular season (2-0). Mereka menang 66-64 di Semarang, dan mengalahkan Borneo di kandang sendiri dengan skor akhir 93-89. Berbekal rekor ini, Satya Wacana jelas ingin kembali menumbangkan Borneo.

Sejarah pertemuan kedua tim mencatat bahwa Borneo unggul 4-2 atas Satya Wacana. Tetapi musim ini tampaknya kedua tim tersebut sedang dalam performa yang bagus. Borneo mencetak rekor 3-2 hingga pekan ketiga, sedangkan Satya Wacana menang dua kali dari lima pertandingan (2-3). 

Jangan lewatkan pertandingan lanjutan musim reguler IBL GoPay 2025 di Week 4, antara Borneo melawan Satya Wacana di GOR Laga Tangkas, Bogor. Tip-off pukul 19.00 WIB. Ayo! segera Join Membership IBL TV. Rasakan pengalaman menyaksikan pertandingan langsung pilihan, highlight, dan konten eksklusif lainnya. (*)

Baca Juga: Kaleidoskop IBL 2024: Epic Comback Borneo Hornbills

0 Comments