Borneo Hornbills mengumumkan bahwa Akeem Scott kini bergabung dengan tim asuhan Ismael tersebut. Dengan kedatangan Scott, maka Borneo sudah tidak memiliki pemain asing di roster awal. Mereka sudah melakukan tiga pergantian pemain asing.
Scott bukanlah pemain asing baru di IBL. Dia sudah dua musim bermain untuk RANS, sejak kedatangannya di musim 2022. Bersama RANS, Scott memainkan total 49 pertandingan dalam dua musim. Pada musim 2023, Scott mencetak rata-rata 14,3 ppg, 6,8 rpg, dan 3,1 apg di musim reguler, serta 10,3 ppg, 5,7 rpg, dan 4,0 apg di babak playoffs.
Guard veteran berusia 40 tahun tersebut memang sudah mengenal basket Indonesia dengan baik. Pengalamannya juga bisa membantu para pemain lokal berkembang pesat. Seperti yang kita bisa lihat dari keberadaannya di tim RANS dua musim terakhir. Tentunya ini bisa ditiru oleh Borneo, yang sekarang sedang dalam tren positif.
Pergantian pemain asing memang harus dilakukan Borneo. Karena Najeal Young sudah lama mengeluhkan masalah hamstring. Sehingga lebih baik bila Borneo tidak memaksakan untuk Young terus bermain. Dengan digantikannya Young oleh Scott, maka Borneo sudah melakukan tiga pergantian pemain asing dan satu head coach hingga pekan kedelapan.
Karena Scott tidak bermain di negara lain setelah IBL musim 2023, maka dirinya bisa langsung diturunkan. Borneo akan berhadapan dengan Tangerang Hawks Basketball, nanti malam (24/3). (*)
0 Comments