News Games

Inkonsistensi Amartha Hangtuah

27 March 2021
|

Amartha Hangtuah kembali menelan kekalahan. Mereka takluk dari anak-anak muda Indonesia Patriots 57-84 pada seri ketiga IBL Pertamax 2021 di Robinson Cisarua Resort, Sabtu 27 Maret.

“Inkonsistensi masih jadi masalah bagi kami. Sebenarnya, Hangtuah bisa mengalahkan lawan siapa saja, tetapi sekali lagi karena inkonsisten dalam bemain, kami kembali menerima kekalhan,” kata asisten pelatih Hangtuah, Harry Prayogo. 

Saat melawan Patriots, Hangtuah bisa mengimbangi pada dua kuarter awal, namun defense mereka jebol pada babak kedua. “Dua kuarter terakhir lawan bisa memasukkan 61 poin,” keluh Ai, sapaan Harry. Pada kuarter ketiga Patriots mencetak 31 angka dan pada kuarter keempat membuat 30 poin, sementara Hangtuah hanya mampu menghasilkan total 27 poin pada babak kedua.

“Kami bermain cukup bagus pada dua kuarter awal, tetapi menurun pada kuarter berikutnya,” kata Oki Wira Sanjaya, pencetak 10 angka bagi Hangtuah. Pada kuarter pertama, Hangtuah memimpin 13-9, kuarter kedua mereka masih unggul 30-23.

Hangtuah masih memiliki peluang menuju babak playoff bersaing dengan NSH Mountain Gold. “Peluang masih ada walau juga bergantung pada hasil pertandingan lawan,” ujar Oki.

Hangtuah akan kembali berlaga melawan Prawira Bandung (Minggu 28/3), West Bandits Solo (Selasa 30/3) dan Satria Muda Pertamina (Rabu 31/3).

Baca Juga: Hangtuah Kembali Didukung Amartha

0 Comments