News Games

IBL PERTAMAX 2021:Satria Muda Patahkan Perlawanan West Bandits

14 March 2021
|

Satria Muda Pertamina bangkit pada babak kedua untuk mengalahkan West Bandits Solo 61-54 pada lanjutan fase pertama Kompetisi IBL Pertamax 2021 di Robinson Cisarua Resort, Minggu 14 Maret.

Satria Muda dominan pada rebound dengan mencatat 48 rebound berbanding 34 reboun milik West Bandits. Arki Dikania Wisnu mampu mencetak 12 poin dari second chance yang mereka dapat, sementara West Bandits hanya mampu membuat lima angka dari kesempatan kedua.

Satria Muda menurunkan starter Juan Laurent Kokodiputro, Laurentius Oei, Hardianus Lakudu, Sandy Ibrahim Azis dan Arki Dikania Wisnu. West Bandits Solo tampil dengan formasi awal Pringgo Renggowo, Fadlan Minallah, Andre Adriano, Mei Joni dan Widyanta Putra Teja.

Arki membuka angka dan dibalas Widy. Tembakan tiga angka Hardianus pun dibalas Andre 5-5. Juan melesakkan stu free throw, Andre memasukkan dua lemparan bebas membuat West Bandits unggul 7-6. Andre kembali menambah angka membuat timnya unggul 9-6. Free throw Arki dan tembakan tiga angka Juan membalikkan keadaan, Satria Muda memimpin 10-9. Three point Rio Disi dan jump shot Widy menutup kuarter pertama dengan keunggulan West Bandits, 14-10.

Satria Muda menyamakan kedudukan pada awal kuarter kedua lewat Laurentius dan Rizal Falcony, 14-14. Coach Ebos pun meminta time out.  Lima menit awal kuarter kedua, Satria Muda unggul 18-16 lewat lay up Avan Seputra. Fadlan menyamakan kedudukan dilanjutkan tembakan tiga angka Rizki Akbar Maulana membuat West Bandits unggul 21-18. Avan dan Falconi kembali membuat Satria Muda memimpin 22-21. Alley hoop Widy membuat West Bandits kembali unggul sebelum dibalas dua lemparan bebas Rivaldo Pangesthio. Rio Disi kemudian membuat West Bandits memimpin 27-24 pada babak pertama.

Arki membuka poin pada kuarter ketiga. Free throw Laurentius menyamakan kedudukan dan lay up Arki membuat Satria Muda unggul 31-29. Point dari Widy dibalas tembakan tiga angka Sandy dan jump shot Juan, Satria Muda unggu 36-32. Lay up Widy dan three points Rio Disi membuat angka sama 39-39. Setelah time out, Satria Muda melejit lewat tembakan tiga angka Sandy dan Hardianus, 45-39. Kuarter ini ditutup untuk keunggulan Satria Muda 47-41.

Tembakan tiga angka Arki makin menjauhkan selisih, Satria Muda unggul 52-42. West Bandits mencoba mengejar lewat poin dari Alan dan Rio, dibalas Arki mengubah skor menjadi 54-46. Rio kembali mencetak angka 54-48, namun tembakan tiga angka Hardianus memperlebar jarak 57-48. Rio Disi kembali melesakkan tiga angka dan dibalas under basket Laurentius, Satria Muda memimpin 58-51. Andre mencetak tiga angka, namun tak cukup buat West Bandits membalikkan keadaan. Dua lemparan bebas Falconi menutup pertandingan untuk kemenangan Satria Muda, 61-54

Arki mencatat double-double dengan 11 angka dan 13 rebound. Hardianus membuat 13 poin dan Sandy mengemas 11 poin. Rookie West Bandits Rio Disi mencetak 17 angka, diikuti Widyanta dengan 12 poin.

Baca Juga: West Bandits Cetak Sejarah, Dua Kali Semifinal dalam Dua Musim

0 Comments