Pelita Jaya mengunci kemenangan di kuarter ketiga dengan margin 29 poin (68-39) saat kuarter tersebut usai. Meski demikian, Satya Wacana memberikan perlawanan di kuarter ketiga. Mereka mencetak 18 poin.
Uniknya permainan Pelita Jaya kali ini memang sengaja tidak memanfaatkan ketajaman akurasi tembakan jarak jauh. Mereka hanya menyerang Satya Wacana di dalam paint area, bahkan Prastawa juga ikut-ikutan bermain di bawah ring, dengan layup-layup yang cantik.
Bagi Satya Wacana, tidak ada cara lain untuk mencetak poin selain masuk ke paint area, atau melepaskan tembakan three poin. Seandainya bisa lebih tenang, Satya Wacana bisa juga mencuri poin. Seperti di kuarter ketiga, Febrianus Khiandio membuat dua kali three poin. Dia sendiri mencetak 10 poin di kuarter ketiga.
Meski mustahil untuk menyusul Pelita Jaya, namun Satya Wacana berusaha untuk memangkas defisit poin. Ketenangan dalam penyelesaian akhir bisa jadi solusinya.
0 Comments