Tempo cepat diperlihatkan kedua tim di kuarter ketiga. Tapi mengorbankan akurasi tembakan. Sampai kuarter ketiga berakhir dari kedua tim tidak ada yang mampu mencetak lebih dari 15 poin.
Louvre masih mengandalkan Jamarr dan Kevin. Mereka berdua masing-masing mencetak tujuh poin. Louvre menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 54-42. Ini margin terjauh yang mereka ciptakan di laga ini.
Pacific yang scoreless selama tiga menit terakhir, harus tertinggal jauh. Beban mereka semakin berat di kuarter keempat. Field goals Pacific juga sangat rendah. Mereka hanya memasukkan 13 tembakan dari 46 percobaan. Kerjasama tim sepertinya tidak berjalan dengan baik. Sampai kuarter ketiga, Pacific hanya membuat dua assist saja.
Bagi Louvre, kelemahan tersebut sangat menguntungkan bagi mereka. Karena Louvre sebenarnya juga tidak tampil bagus, kecuali Jamarr Jhonson. Beruntun, ada Jamarr yang membantu mereka.
0 Comments