News Event

Head-to-head: Xavier Cannefax Vs. Devon Van Oostrum

12 April 2025
|

Dalam sejarah pertemuan kedua tim sejak 2022, Bali United Basketball hanya pernah menang sekali dari RANS Simba Bogor (1-6). Itu juga sudah termasuk kekalahan Bali United di Bogor, bulan Januari lalu. Sehingga pertandingan ini bisa jadi kesempatan bagi Bali United untuk memperbaiki sejarah pertemuan mereka. 

Pada pertemuan pertama melawan Rans musim ini, Xavier Cannefax jadi aktor utama di tim Bali United. dia mencetak 26 poin dengan 10 dari 19 percobaan tembakan, merebut empat rebound, dan mengirim tiga assist. Tetapi belajar dari laga tersebut, Bali United tidak boleh lagi hanya mengandalkan Cannefax. Karena tenaganya habis di kuarter keempat, dan Rans yang keluar sebagai pemenangnya. Cannefax butuh bantuan dari rekan-rekannya pada saat melakukan skema serangan. 

Sementara yang perlu diwaspadai dari tim Rans adalah Devon Van Oostrum. Bali United memang berhasil menurunkan kontribusi poinnya, tapi 11 assist dari Devon tampaknya menjadi salah satu faktor yang membuat skuad asuhan IGN Rusta Wijaya kewalahan. Devon bermain bagus ketika mengalahkan Pacific dengan mengirimkan 12 assist. 

Saksikan lanjutan musim reguler IBL GoPay 2025 pekan ke-10, antara Bali United melawan Rans, di GOR Purna Krida, Bali, pada hari Sabtu, 12 April 2025. Tip-off dimulai pukul 16.00 WITA (15.00 WIB). Join membership IBL TV untuk mendapatkan konten-konten ekslusif, dan pertandingan pilihan. (*)

Baca Juga: Devon van Oostrum, Raja Assist yang Bikin Pendukung RANS Tenang

0 Comments