News Event

Head-to-head: Stevan Neno VS Rio Disi

16 February 2023
|

RJ Amartha Hangtuah Jakarta akan menghadapi West Bandits Solo, di DBL Arena, Surabaya, Kamis (16/2). Pertemuan ini menjadi leg kedua bagi Hangtuah dan West Bandits. Kedudukan sementara adalah 1-0 untuk West Bandits, karena mereka menang 64-53 di GOR Merpati, Denpasar. Kali ini jelas Hangtuah bakal berusaha mati-matian untuk menyamakan head-to-head.

Kalau mellihat penampilan terakhir mereka, Hangtuah sedikit kesulitan menghadapi Bima Perkasa. Apalagi ketika Emmanuel Malou tidak perform. Meski Ronnie Boyce III tampil bagus, belum bisa membantu Hangtuah. Justru yang diharapkan adalah konsistensi dari pemain-pemain lokal seperti Stevan Neno. Dia mencetak 15 poin dengan empat kali three point dari sembilan attempt. Neno menjadi pemain kunci saat Hangtuah mengalami kebuntuan. 

Sementara itu, West Bandits Solo juga mengalami kekalahan di laga sebelumnya, melawan Bali United Basketball Club. Tetapi di laga ini, Rio Disi cukup menunjukkan permainan yang luar biasa. Dia mencetak 13 poin, tiga rebound dan tiga assist. Rio mampu melepaskan 12 attempt three point, meski hanya empat tembakan tiga angka yang tepat sasaran. Tapi kalau akurasi tembakannya bisa diperbaiki, maka Rio akan jadi ancaman bagi Hangtuah. 

Saksikan leg kedua antara RJ Amartha Hangtuah Jakarta melawan West Bandits Solo di DBL Arena Surabaya, Kamis (16/2). Tip-off dimulai pukul 12.30 WIB. Pertandingan ini juga disiarkan secara langsung melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Ibl Pertamax 2021: Prawira Berhasil Lepas dari Kejaran Hangtuah

0 Comments