News Event

Head-to-head: Stephan Hurt Vs. Feliciano Perez Neto

28 January 2024
|

Pacific Caesar Surabaya akan kembali bermain di kandangnya sendiri, GOR Pacific. Mereka akan menyambut tamunya, Bima Perkasa Jogja. Faktanya kedua tim sama-sama belum pernah menang di awal musim IBL Tokopedia 2024. Sehingga di laga ini, salah satu tim akan pecah telur. 

Manajemen Pacific sebenarnya sudah merespons rekor buruk di awal musim dengan melakukan pergantian pemain asing. Tetapi pemain yang didatangkan memang belum menunjukkan dampak nyata. Nick Wiggins yang sudah bermain di laga melawan Hangtuah sebagai pengganti Kamani Johnson, masih perlu beradaptasi. 

Praktis pemain kunci Pacific untuk laga nanti adalah Stephen Hurt. Sejauh ini dia mampu mengoleksi 19,3 ppg, 11 rpg, 5,3 apg, dan 1 spg. Hurt mengendalikan semuanya, mulai dari bertahan hingga melakukan serangan. Tetapi perlu diingat bahwa harus ada dukungan dari pemain lain, khususnya dari pemain lokal. Karena tidak mungkin mengandalkan pemain asing di sepanjang laga. 

Pacific dan Bima Perkasa sama-sama punya rekor 0-3 di awal musim ini. Performa Bima Perkasa tak kunjung membaik meski sudah memasuki pekan ketiga. Bima Perkasa sejauh ini merupakan tim dengan produktifitas poin terendah di liga. Pemain andalannya, Feliciano Perez Neto hanya mampu mencetak 9,3 ppg, 7,3 rpg, 2 apg. Ini bukan tentang buruknya permainan tim, tetapi justru karena akurasi tembakan para pemain Bima Perkasa juga rendah. 

Saksikan pertandingan Pacific melawan Bima Perkasa di GOR Pacific, Surabaya, pada hari Minggu, 28 Januari 2024. Tip-off dimulai pada pukul 14.00 WIB dan disiarkan langsung melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Bima Perkasa Datangkan Center Asal Brazil

0 Comments