News Event

Head-to-head: Jordan Adams Vs. Augustus Lewis Stone Jr.

26 January 2024
|

Dewa United Banten akhirnya bisa bertanding di kandangnya sendiri. Setelah dua laga tandang, Dewa United akan menyambut tamunya, Tangerang Hawks Basketball, di Dewa United Arena, di kawasan Pagedangan Tangerang. Jadi laga ini bisa juga disebut Derby Banten.

Sebagai tuan rumah, tentu saja tekanan berat ada di pundak Dewa United. Namun dengan rekor 2-0 di awal musim, maka jelas Dewa United bukan tim sembarangan. Begitu juga dengan Hawks, yang punya rekor 2-1. Hawks sama sekali belum pernah bermain di rumah sendiri sejak IBL Tokopedia 2024 dimulai. Tentunya ini membuktikan mental mereka memang bagus. 

Di kubu Dewa United, Jordan Adams tampil sebagai pemain kunci yang mampu memakismalkan setiap laga. Dia mencetak rata-rata 29 poin per game dalam dua pertandingan. Adams tampil dengan rata-rata 26 menit per laga. Dia juga menambahkan 10 ppg, 5 rpg, dan 3,5 apg. Adams merupakan pemain yang pernah membela Memphis Grizzlies di tahun 2014 hingga 2016. 

Sebaliknya, Hawks juga bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan. Lihat saja di pekan kedua, saat Hawks mampu bertahan dari kebangkitan Borneo Hornbills di kandangnya. Hawks berhasil mencuri poin dari Borneo, setelah menang 79-74 melalui babak tambahan waktu. Salah satu kuncinya adalah Augustus Lewis Stone, yang mampu mencetak 25 ppg, 2 rpg, dan 3 apg dalam tiga pertandingan pertamanya. 

Tiket untuk pertandingan Dewa United melawan Tangerang Hawks sudah dirilis. Laga ini akan tersaji pada hari Jumat, 26 Januari 2024. Tip-off dimulai pada pukul 18.00 WIB. Siaran langsung bisa disaksikan melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Hawks Kembali Mendaratkan Pemain Produktif

0 Comments