Unggulan delapan Tangerang Hawks Basketball akan menjadi tuan rumah Game 1 First Round IBL GoPay 2025. Hawks akan menghadapi Pelita Jaya Jakarta yang menjadi peringkat pertama musim reguler tahun ini. Pemenang dari seri ini sudah ditunggu oleh Satria Muda Pertamina Jakarta.
Hawks musim ini memiliki pemain-pemain yang berpengalaman, salah satunya adalah Ebrahim Enguio Lopez, atau yang juga dikenal sebagai Biboy. Dalam dua pertemuan dengan Pelita Jaya, Biboy mengumpulkan 17 poin, sembilan rebound, dan satu assist. Dia tidak pernah absen di musim reguler tahun ini, atau tepatnya saat comeback ke IBL. Dalam 26 laga, Biboy mencetak rata-rata 9,3 poin, 3 rebound, 1,8 assist, dan 1,1 steal per game.
Sementara Pelita Jaya akan bertumpu pada Agassi Yeshe Goantara. Pada pertemuan pertama Pelita Jaya dan Hawks, di Tangerang, Agassi hanya mencetak sembilan poin, tiga rebound, dan dua assist. Tetapi pada pertemuan kedua musim ini di Jakarta, 17 Mei lalu, Agassi mencetak 16 poin, sembilan rebound, dan empat assist. Ini adalah masa-masa di mana Agassi mulai naik performanya di tangan head coach Justin Tatum. Jika Agassi bisa konsisten, dia akan sangat membantu Pelita Jaya di Playoffs tahun ini.
Saksikan Game 1 First Round IBL GoPay Playoffs 2025, antara Hawks melawan Pelita Jaya, di Indoor Stadium Sport Center, Tangerang, pada hari Kamis, 3 Juli 2025. Tip-off dimulai pukul 19.00 WIB. Join membership IBL TV untuk mendapatkan konten-konten ekslusif, dan akses ke semua pertandingan Playoffs. Karena keseruan Playoffs hanya bisa dinikmati dengan membership di IBL TV. (*)
0 Comments