Bogor Hornbills akan tampil untuk laga kandang pertamanya di IBL GoPay 2026, melawan Tangerang Hawks Basketball. Ini akan menjadi pertandingan pertama mereka di GOR Laga Tangkas, sebagai tim representasi Kabupaten Bogor. Tentunya mereka tidak ingin mengecewakan para pendukung yang hadir di arena nanti malam.
Pertandingan pertama berjalan mulus bagi Hornbills. Mereka mempermalukan Hangtuah di rumahnya sendiri. Hornbills menang 84-83 lewat overtime pada Sabtu, pekan lalu. Kemenangan tersebut menjadi modal berharga bagi Hornbills untuk menghadapi Hawks yang juga sudah mengantongi satu kemenangan (1-1).
Hornbills menjadi salah satu tim yang rajin berbelanja di bursa transfer tahun lalu. Diantara pemain yang mereka dapatkan adalah Antoni Erga, yang di laga pertama sudah tampil memukau dengan mencetak sembilan poin, tujuh assist, dan tiga rebound. Erga menjadi point guard utama di tim asuhan Cesar Camara Perez, yang memang sudah mengenalnya ketika sama-sama di bawah bendera Satria Muda Pertamina.
Dari sisi Hawks, sudah jelas bahwa Yesaya Saudale kini memegang peranan penting dalam tim. Dia bertindak sebagai pengatur serangan, dengan mengirimkan rata-rata 2.0 assist per game. Tetapi yang paling penting adalah menjadi benteng pertama pertahanan Hawks. Yesaya dengan kemampuannya dalam melakukan steal akan sangat berguna untuk menghentikan kecepatan Hornbills, di laga nanti.
Dalam sejarah pertemuan kedua tim, Hornbills lebih unggul dari Hawks dengan rekor 5-3. Namun perlu diingat juga bahwa ada kemungkinan terjadi overtime. Karena hal itu pernah terjadi di musim 2024 lalu. Kemudian pertemuan kedua tim juga pernah berakhir dengan selisih satu angka di musim 2025.
Saksikan pertandingan antara Bogor Hornbills melawan Tangerang Hawks Basketball, di GOR Laga Tangkas, pada hari Jumat (16/1), tip-off pukul 19.00 WIB. Join membership IBL TV untuk mendapatkan konten-konten ekslusif, dan akses ke semua pertandingan. Karena keseruan IBL GoPay 2026 hanya bisa dinikmati dengan membership di IBL TV. (*)
0 Comments