News Games

Hartman Harris dan Evos Tak Pernah Berhenti Bermimpi

18 September 2021
|

Saat memulai Evos, Hartman Harris tak pernah menyerah dengan mimpi. Lewat keterampilan dan kerja keras, Hartman yang berstatus sebagai co-founder Evos berhasil membangun industri esports lewat liga gaming dan tim yang berekspansi hingga ke beberapa negara di Asia Tenggara.

Setelah sukses di esports, kini Hartman melirik industri basket Indonesia. Di IBL, Hartman ingin memberi wadah agar pemain muda bisa berkembang.

“Kami ingin memberi wadah kepada pemain basket muda di Indonesia. Bila semakin banyak tim IBL, maka talenta-talenta itu bisa terserap semuanya,” ujar Hartman.

“Kami ingin berkontribusi untuk olahraga di Indonesia. Bagi kami, IBL sangat menarik dari segi demografik dan pembinaannya,” imbuhnya.

Ada beberapa hal yang membuat Hartman berani melebarkan sayap Evos ke IBL. Ia menilai IBL sangat profesional dalam menjalakan kompetisi.

“Dari segi internal, saya sangat respek dengan manajemennya dengan situasi dan kondisi yang sangat sulit ini IBL, bisa menonjolkan dan bisa kasih 100 persen kepada fans,” ujar Hartman.

Sumber foto: GNFI

Baca Juga: Evos, dari Esports Menuju ke Basket

0 Comments