Point guard Prawira Harum Bandung, Teemo, mengaku tak akan menyia-nyiakan lolosnya prawira ke semifinal IBL All Indonesian 2024. Menurutnya kemenangan 76-60 atas Bima Perkasa Jogja pada laga ketiga di Grup B yang digelar di Hall Basket Senayan, Jakarta, Jumat, 27 September 2024, akan memotivasi timnya untuk tampil lebih baik di babak semifinal.
Kemenangan dengan selisih besar tersebut memang meloloskan Prawira sebagai juara Grup B. Meski raihan poin Prawira sama dengan Rajawali Medan, tapi secara selisih skor, Yudha Saputera dan kawan-kawan unggul atas Jordan Oei cs.
"Pastinya, kami akan lebih fokus lagi buat di semifinal," kata Teemo kepada media setelah pertandingan.
Pada pertandingan antara Prawira Harum Bandung dan Bima Perkasa Jogja, Teemo tampil cukup baik. Pemilik nomor punggung 3 itu bermain selama 25 menit, membuat 9 poin, 3 rebound dan 3 assist. Menurutnya, permainan dirinya masih bisa lebih baik.
"Kami masih bisa main lebih bagus dan mengeksekusi sistem dengan lebih bagus. Dari sisi penyerangan, menurut saya TO (turnovers), masih bisa diminimalisir," jelasnya.
0 Comments