Hans Abraham mendapatkan suara dengan keunggulan mutlak dalam voting head coach dan media untuk penghargaan IBL Sixth Man of The Year 2024. Hans memiliki kemampuan untuk memecahkan kebuntuan di tim Prawira, ketika dia dimasukkan dari bangku cadangan.
Hans memperoleh 12 suara untuk peringkat pertama, dua suara peringkat kedua, dan dua suara peringkat keempat, sehingga poinnya jadi 140. Di peringkat kedua ada Ponsianus Nyoman Indrawan dengan 102 poin, Brandon Jawato 77 poin, Agassi Yeshe Goantara 65 poin, dan Widyanta Putra Teja 46 poin.
Hans biasanya dimainkan ketika Prawira kesulitan menembus paint area lawan. Dengan akurasi tembakan jarak jauh yang luar biasa, Hans sangat ditakuti lawan-lawannya. Faktanya, Hans adalah pemain dengan tembakan three point terbanyak kedua di Prawira setelah Yudha Saputera, dengan 46 three point dari 131 attempt.
Namun jika dilihat dari statistik secara keseluruhan, musim ini Hans mencetak 7,9 ppg, yang menjadi kontribusi poin tertinggi di antara lima kandidat peraih IBL Sixth Man of The Year 2024. Hans juga mampu menyumbang 2,4 rpg dan 1,0 apg dalam waktu 19,8 menit per pertandingan. Hans juga punya +/- paling tinggi yaitu 175, di banding kandidat lain.
Selamat untuk Hans Abraham yang terpilih sebagai IBL Sixth Man of The Year 2024. (*)
0 Comments