News Event

Erick Thohir Sampaikan Pujian Pemain dan FIBA untuk Panitia

04 September 2023
|

Gelaran FIBA World Cup 2023 di Indonesia arena sudah berakhir. Namun masih menyisakan kesan yang mendalam, khususnya bagi penggemar basket di Indonesia. Tidak hanya itu, dalam pertemuan terakhir dengan panitia penyelenggara, Erick menyampaikan bahwa sejauh ini FIBA dan pemain tim-tim peserta merasa puas selama berada di Indonesia. 

"Nggak pernah kebayang 'kan, kita bisa menyelenggarakan World Cup Basket di Indonesia. Mimpi juga enggak (pernah)," kata Erick. "Tetapi kita bisa buktikan sampai hari ini (selesai, dan berjalan dengan lancar," ungkapnya. 

Erick yang pernah menjabat sebagai Central Board Member FIBA dua periode tersebut juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia. Ucapan ini didapatkan dari pemain tim-tim nasional yang berlaga di Indonesia Arena. Lebih khusus lagi dari FIBA sebagai federasi yang menaugi basket di seluruh dunia. 

"Semuanya, baik FIBA dan pemain mengatakan kalau kita (Indonesia) jadi panitia terbaik selama penyelenggaraan World Cup ini," tegasnya. 

Sebelumnya, pada kesempatan bersama dengan duta FIBA World Cup, Luis Scola. Erick juga menyampaikan bahwa gelaran Piala Dunia Basket tahun ini telah memecahkan rekor penonton basket di Indonesia. Tentunya ini menjadi rekor yang sangat membanggakan. 

"Kita memecahkan rekor penonton basket di Indonesia dengan jumlah kurang lebih 111 ribu penonton. Ini akan menaikkan tidak hanya olahraganya, melainkan industri olahraganya juga," tegasnya.  

Sementara itu, Luis Scola, yang juga legenda basket Brasil berharap agar acara ini bisa memacu basket Indonesia ke depan. "Saya berharap basket di Indonesia bisa terus tumbuh. Sekaligus, kepada timnasnya, agar nanti bisa bermain di World Cup dan Olimpiade," ujar mantan pemain Houston Rockets tersebut. (*)

Baca Juga: Erick Thohir Sambangi Markas FIBA

0 Comments