News Event

Elang Pacific Caesar Tidak Akan Mulai dari Nol Lagi

05 July 2023
|

Elang Pacific Caesar Surabaya hanya menang enam kali dari 30 pertandingan di IBL Tokopedia 2023. Tetapi head coach Oei A. Kiat melihat banyak potensi pemain yang bisa dikembangkan. Oleh karena itu, musim depan mereka tidak ingin mulai dari nol lagi. Pacific fokus untuk menambal kekurangan, bukan malah membangun kembali tim yang sudah bagus. 

Hal ini ditegaskan pelatih senior tersebut di akhir musim. Menurutnya, banyak yang harus diperbaiki dari tim Pacific. Tetapi mereka sudah punya modal yang bagus, yaitu pemain-pemain muda potensial. Modal ini harus dipertahankan, dan kalau perlu mencari pemain baru yang bisa menutupi kekurangan. 

"Pemain itu harus ada usaha, kerjasama, latihan. Karena apa yang kita jalankan ini akan membetuk karakter tim. Saya berharap pemain punya tanggung jawab sebagai pemain profesional," ujarnya. "Bukannya melepas pemain, kami harus mencari pemain yang lebih baik. Bukan yang sudah bagus melepas. Sebagai tim, pasti capek kalau harus membentuk dari awal lagi. Karena latihan perlu waktu lama, sedangkan kompetisi dilewati dalam waktu yang singkat."

Sementara itu, mantan pelatih Bimasakti Malang ini berpendapat bahwa liga harus mencari cara untuk menyelesaikan permasalahan pemain asing. Mekanisme draft yang ada sudah bagus, hanya saya komitmen kesediaan pemain asing ini yang perlu dipertanyakan. Karena kalau dia tidak datang, tentu akan mengubah strategi yang sudah disiapkan. 

Sebagai gambarannya, tim pelatih sebuah klub, tentunya sudah melihat, menyeleksi, mempertimbangkan matang-matang sebelum memilih pemain asing. Tetapi ketika tiba saatnya dia tidak bisa bergabung, maka tim tersebut akan memulai segalanya dari awal. 

"Saya pikir mekanisme ini harus jadi evaluasi liga. Bagaimana seorang pemain asing, akan jadi salah satu faktor penentu keberhasilan sebuah tim. Kalau pemain pilihannya tidak bisa datang, kami sebagai klub akan kembali memilih. Tapi bedanya, jelas pemain-pemain terbaik, sudah terlanjur dipilih oleh tim lain. Ke depan saya harap pemain asing dalam daftar IBL Draft, memang bersedia datang ke Indonesia," kata Oei A. Kiat, di akhir musim ini.

Kembali ke tim Pacific sendiri, dirinya berharap bahwa offseason bukan hanya sekedar waktu untuk beristirahat, melainkan waktu yang tepat untuk menyiapkan diri menuju musim berikutnya. Karena semua program latihan, hingga persiapan pemain, akan mencerminkan hasil yang didapat di kompetisi. (*)

Baca Juga: Membakti Lebih dari Setengah Abad

0 Comments