News News

Duet Abraham di IBL All Star 2024

17 April 2024
|

Kapten tim Bali United Basketball terpilih menjadi bagian dari IBL All Star Tokopedia 2024 yang akan bertanding pada akhir April 2024 mendatang.

Guard Bali United tersebut akan bergabung di tim Legacy dengan menghadapi tim Future di musim ini.

Dia adalah Abraham Renoldi Wenas yang terpilih setelah perolehan voting sebesar 4.249 suara dari audiens yang berasal dari IBL Fans, pelatih klub dan awak media.

Menariknya, Abraham Wenas akan satu tim dengan Abraham Grahita yang membuat duet Abraham akan terjadi pada pertarungan IBL All Star nanti.

Abraham Wenas pun bersyukur atas kesempatan yang boleh diterimanya sebagai perwakilan Bali United Basketball yang akan berjuang bersama tim All Star musim ini.

“Terima kasih buat teman-teman yang sudah voting dan teman-teman dalam tim Bali United Basketball. Ini dari kalian, sekali lagi terima kasih,” ujar Abraham Wenas.

Statistik Abraham Wenas musim ini bersama Tridatu Warriors cukup moncer dengan mengoleksi 124 poin, 57 assist, 5 steal, dan 32 rebound.

Sejauh ini Abraham Wenas akan satu tim dengan beberapa nama lain dari beberapa klub di Indonesian Basketball League (IBL) musim ini.

Beberapa pemain lain yang tergabung dengan tim Legacy tersebut antara lain Abraham Grahita (7.542) dari Satria Muda Pertamina, Andakara Prastawa (5.485) dari Pelita Jaya Jakarta, Pandu Wiguna (4.626) dari Prawira Harum Bandung, Kaleb Ramot (4.491) dari Dewa United Banten, Vincent Kosasih (4.479) dari Pelita Jaya Jakarta, Kevin Moses (4.269) dari Kesatria Bengawan Solo, dan Brandon Jawato (4.170) dari Pelita Jaya Jakarta.

Tim Legacy sendiri akan dinahkodai oleh Coach David Singleton (4.479) yang berasal dari Prawira Harum Bandung.

Sementara yang menjadi lawannya adalah tim Future yang dihuni oleh beberapa nama lain sesuai hasil voting.

Mereka adalah Yudha Saputera (6.993) dari Prawira Harum Bandung, Ali Bagir (6.144) dari Satria Muda Pertamina, Kelvin Sanjaya (4.409) dari Prawira Harum Bandung, Muhamad Arighi (3.850) dari Pelita Jaya Jakarta, Argus Sanyudy (3.620) dari Rans Simba Bogor, Julian Chalias (3.273) dari Satria Muda Pertamina, Xavi Yonga (3.230) dari Pelita Jaya Jakarta, Fhirdan Guntara (3.183) dari Prawira Harum Bandung, dan Daffa Dhoifullah (3.043) dari Pacific Caesar Surabaya.

Tim Future sendiri akan dinahkodai oleh Coach Johannis Winar (3.806) yang berasal dari Pelita Jaya Jakarta.

Kemudian untuk deretan pemain asing dan naturalisasi yang masuk dalam tim IBL All Star 2024 akan melalui tahapan Player Pool.

Kedua tim pelatih dari Legacy dan Future akan melakukan drawing terhadap deretan pemain Asing dan Naturalisasi yang terpilih.

Mereka adalah Brandone Francis (5.245) dari Prawira Harum Bandung, Gelvin Solano (4.407) dari Dewa United Banten, Jordan Adams (3.378) dari Dewa United Banten, KJ Mcdaniels (2.774) dari Pelita Jaya Jakarta, Augustus Stone Jr (1.782) dari Tangerang Hawks, Jarred Shaw (1.644) dari Satria Muda Pertamina, Devon Van Oostrum (4.766) dari Rans Simba Bogor, dan Lester Prosper (3.396) dari Dewa United Banten.

Menurut jadwal dari operator kompetisi, pertandingan IBL All Star 2024 antara tim Legacy melawan tim Future akan berlangsung pada 27 April 2024 di Britama Arena, Jakarta.

Baca Juga: IBL All Star 2024: Aksi dan Atmosfer Terbaik

0 Comments