News Games

Dicky Satria Wibisono dan Donny Ristanto Comeback

18 December 2019
|

Pacific Caesar Surabaya mendapatkan suntikan tenaga baru, namun rasa lama. Dua pemain yang sempat berhenti dari basket profesional, akhirnya kembali bermain. Mereka adalah Dicky Satria Wibisono dan Donny Ristanto.

Dicky Satria belum pernah bermain di IBL. Sebab ia memutuskan berhenti memperkuat Pacific Caesar setelah NBL Indonesia 2014-2015. Namun musim ini ia berniat kembali ke profesional lagi. Dicky juga sudah memperkuat Pacific di Piala Presiden 2019 di Solo, bulan lalu. Kembalinya Dicky sedikit menambal kekuatan Pacific. Sebab mereka ditinggalkan Okky Arista dan Anindya Parama Putra. 

Sementara itu, kabar terbarunya, Donny Ristanto akan kembali bermain untuk Pacific Caesar. Donny terakhir bermain untuk Pacific di IBL 2016. Donny pada Piala Presiden 2019 lalu bertugas sebagai asisten pelatih. Tetapi karena ada alasan tertentu, akhirnya dia kembali bermain. Pacific juga harus merelakan Hardian Wicaksono yang saat ini masuk dalam program pemusatan latihan jangka panjang tim nasional Indonesia. 

"Dicky berminat untuk kembali bermain di liga. Saya lihat, dia bersemangat dalam berlatih maupun bertanding. Di Piala Presiden dia juga tampil memuaskan. Sementara itu, Donny kembali bermain untuk memperkuat posisi center. Sebab, M. Nur Aziz Wardhana masih cedera," ucap Direktur Tim, The Irsan Pribadi Susanto.

Hasil minor di Piala Presiden membuat Pacific melakukan evaluasi besar-besaran. Mereka mendatangkan pelatih asal Amerika Serikat, David Singleton. Pelatih yang membawa Saigon Heat juara VBA Vietnam 2019. Sebagai asisten David, Pacific memanggil Yhoni Sofian. Pelatih yang berhasil membawa tim putra PON Kalimantan Selatan lolos ke PON Papua 2020.

 

 

 

photo by :  Pacific Caesar / Wisnu Raditya

Baca Juga: IBL Pertamax 2020: Senior Harus Bisa Jadi Mentor

0 Comments