David Haye muncul dari bench dengan sumbangan 11 poin saat first half. Performa menawan itu terjadi di babak pertama laga antara West Bandits Solo melawan Evos Thunder Bogor, di Knight Stadium, Semarang, Kamis (16/3) siang. Evos memimpin dengan keunggulan 35-30 saat turun minum.
West Bandits mengawali laga dengan lima pemain pertamanya yakni Nickson Damara Gosal, Rizky Agung Pranata, Rio Disi, pemain asing Prince Williams, dan kapten tim Mei Joni. Sementara untuk menghadapi mereka, Evos menurunkan starter berisi Hendra Tio, Adrian Danny Christianto, Padre Hosbach, pemain asing Andre Jackson, dan kapten tim Cassiopeia Thomas Manuputty.
Kuarter pertama berjalan sengit, di mana jarak poin paling lebar hanya tujuh angka (17-10. Itu pun terjadi setelah Gabriel Batistuta Risky mencetak fourth point play di sisa satu setengah menit. Evos membalas dengan mencetak lima poin. David Haye menutup perolehan poin Evos dengan tembakan three point di sisa 10 detik. Evos mendekat 15-17 saat kuarter pertama ditutup.
Merasa bahwa performa David Haye sedang bagus, maka head coach Andre Yuwadi mempertahankannya di awal kuarter kedua. Haye terus menjadi momok menakutkan bagi pertahanan West Bandits. Haye pula yang akhirnya membuat Evos unggul 26-24 di pertangahan kuarter pertama sebelum digantikan oleh Andre Jackson. Di first half ini, Haye mengoleksi 11 poin. Evos unggul 35-30 saat turun minum. (*)
0 Comments