News Event

Beberapa Tim Lakukan Rotasi di IBL 3x3 Seri Kedua

23 September 2023
|

IBL Tokopedia 3x3 Indonesia Tour 2023 seri pertama di Tangerang, berlangsung sengit. Ada tim yang membuat kejutan, namun ada juga yang tampil di luar ekspektasi. Di seri kedua yang akan berlangsung 23-24 September ini, beberapa tim melakukan pergantian pemain. 

Pergantian pemain memang diperbolehkan selama pelaksanaan turnamen 3x3. Karena setiap tim boleh mendaftarkan enam pemain. Lalu, setiap seri mereka menurunkan empat pemain saja. Kalau memang dirasa kurang bagus, maka pemain tersebut bisa digantikan di seri berikutnya. 

Diawali dari tim yang tidak melakukan pergantian. Ada tim Amartha Hangtuah Jakarta, yang masih menurunkan Dandung O'Neal Pamungkas, Gunawan, I Putu Yudiantara, dan Firman Yohanes Situmorang. Komposisi ini sangat bagus, dengan berhasil menyabet gelar juara di seri pertama. West Bandits Solo juga tidak melakukan pergantian. Mereka tetap dengan formasi Jason Christhoufer Kurniawan, Respati Ragil Pamungkas, Moh. Saroni, dan Habib Titoaji. 

Mountain Gold Timika juga akan turun dengan komposisi yang sama dengan seri pertama. Mereka yang tampil adalah Cartens, Achmad Jufri Abdu, Brando Oktavianus Kosegeran, dan Muhammad Yugie. Lalu yang terakhir tentu saja Pelita Jaya Bakrie Jakarta. Mereka memang hanya mendaftarkan empat pemain, yaitu Kharis Agung, Abiyyu Ramadhan, M. Hardian Wicaksono, dan Govinda Julian Saputra. 

Bergeser ke tim-tim yang melakukan pergantian pemain. Dimulai dari Prawira Harum Bandung, yang mengganti Bryan Adha Elang Praditya dengan M. Fhirdan Maulana Guntara. Tampaknya Prawira butuh pemain yang bisa menaikkan tempo permainan mereka. Sedangkan Satya Wacana mengganti Mas Kahono Alif Bintang dengan Febrianus Gregori Khiandio yang lebih baik secara akurasi tembakan jarak jauh. 

Bumi Borneo Basketball Pontianak, memilih untuk merotasi pemainnya. Valentino Wuwungan diistirahatkan, dan digantikan oleh Agam Subastian. Sementara Pacific Caesar Surabaya memasukkan Frederico Nathaniel Darmawan. Lalu ada Bima Perkasa Jogja yang mengganti David Simeon Lavi Pandjaitan dengan Michael Reinaldi. 

Evos Thunder Bogor juga melakukan rotasi. Padre Hosbach tidak bermain di seri kedua, digantikan oleh Christopher Jason Winata. Lalu Satria Muda Pertamina Jakarta, memasukkan Ali Bagir Alhadar untuk menggantikan Matthew Samsi. Sementara Dewa United Banten menarik Leonardo Effendy, dan memasukkan Ferdian Dwi Purwoko. 

Tangerang Hawks Basketball mengganti Ardian Ariadi dengan Yohanes Aristarkhus. Lalu RANS PIK Basketball mengganti Ida Bagus Ananta dengan Alexander Franklyn. Terakhir ada Bali United Basketball Club yang mengganti dua pemain sekaligus. Putu J. Satria Pande dan Gede Elgi Wimbardi ditarik mundur. Sebagai gantinya, Bali United memasukkan Lutfi Alfian Eka Koswara dan Anak Agung Gede Agung Bagus Paramesvara. 

Inilah komposisi pemain dari ke-15 tim peserta kategori Elite, di IBL Tokopedia 3x3 Indonesia Tour 2023. (*)

Baca Juga: Timnas 3x3 Kunci Roster Pekan Ini

0 Comments