News Press Release

Banyak Kejutan di IBL Draft Day

12 November 2019
|

IBL Draft Day 2019 melahirkan beberapa kejutan. Beberapa pemain asing yang sudah malang melintang di IBL kembali dipilih tetapi dengan klub berbeda.

Louvre yang mendapat kesempatan pertama memilih Savon Goodman yang musim lalu membawa Stapac menjadi juara.

"Kami memilih Goodman karena sudah tahu kualitasnya dan sesuai kebutuhan tim," kata pelatih Louvre, Andika Supriadi Saputra. 

Pada putaran kedua, Louvre memilih point guard yang sudah dua musim bermain di IBL,  Martavious Irving yang pernah membawa Pelita Jaya menjadi juara.

Pelita Jaya juga meninggalkan kejutan dengan memilih Dior Lowhorn yang selama ini identik dengan Satria Muda Pertamina. PJ bahkan menarik pula Kevin Bridgewaters pada putaran  ketiga

"Lowhorn memang sesuai pilihan kami.Bridgewaters juga bergantung pada peraturan pagu," kata pelatih Ocky Tamtelahitu. 

Satria Muda justru mengambil Gary Jacobs Jr. "Gary point guard bagus. Dia bisa memimpin tim, energik,  rebounder," kata Milos Pejic, pelatih Satria Muda.

Dua tim, NSH dan Bima Perkasa Jogja menjaga masing masing satu pemain mereka. NSH kembali memakai Deshaun Wiggins sementara BPJ tetap menggunakan David Seagers.

Baca Juga: Amartha Hangtuah Siapkan Strategi Memilih Draft Pick

0 Comments