News Event

Bali United Tinggalkan Bumi Borneo dengan Margin 31 Angka

25 May 2023
|

Bali United Basketball Club membuat kejutan. Mereka berhasil mengungguli Bumi Borneo Basketball Pontianak dengan margin 31 poin di first half, dalam lanjutan IBL Tokopedia 2023, Kamis (25/5) siang. Sandy Febiansyakh tak bisa dihentikan oleh pertahanan Bumi Borneo. 

Sandy kali ini diturunkan sebagai starter bersama Rico Aditya Putra, Surliyadin, pemain asing Dior Lowhorn dan kapten tim Abraham Renoldy Wenas. Sandy dalam dua kuarter awal bisa mencetak empat three point dari sembilan percobaan. Menjadi top score sementara Bali United dengan sumbangan 12 poin. 

Selain Sandy, dari bench ada Julius Bowie yang mencetak 11 poin dengan field goals 100% (3-3), dan memasukkan empat kali free throw dari enam kesempatan. Bali United unggul 31 poin (51-20) saat kuarter kedua ditutup. Ini merupakan jarak paling lebar yang mampu diciptakan Bali United di babak pertama. 

Bumi Borneo tampaknya memiliki masalah dengan akurasi tembakan. Sepanjang babak pertama, mereka hanya memasukkan tujuh dari 35 percobaan atau dengan persentase 20%. Tidak ada three point yang dimasukkan dari 11 percobaan. Ironisnya, dari 16 kesempatan free throw, Bumi Borneo hanya memasukkan enam tembakan saja. Poin terbanyak Bumi Borneo diciptakan oleh Muhammad Daffa dengan enam poin. Sementara pemain asing andalan Bumi Borneo, Randy Bell hanya mencetak satu poin saja dalam dua kuarter. (*)

Baca Juga: PIALA PRESIDEN BASKET 2019 MENJADI AJANG PRA MUSIM IBL

0 Comments