News Event

Bali United Menguasai Permainan di First Half

11 May 2024
|

Bali United Basketball tampil lebih tenang di babak pertama menghadapi Borneo Hornbills, di GOR Merpati, Denpasar, Sabtu sore (11/5). Meski Borneo sempat sesekali menyamakan kedudukan, namun Bali United tetap bisa memimpin jalannya laga. Mereka unggul 40-35 di first half. 

Bali United membuka laga dengan keunggulan 7-0. Borneo baru bisa mencetak poin saat waktu berjalan dua menit. Namun setelah poin pembuka tersebut, Borneo melaju untuk mendekat 10-11 di pertengahan kuarter pertama. Mereka juga menyamakan kedudukan 13-13 lewat three point play Michael Qualls. 

Bali United menjawab melalui three point Abraham Wenas (18-15). Sejak saat itu, mereka memimpin hingga kuarter pertama ditutup dengan keunggulan 25-21. Bali United tampak nyaman bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Menginjak kuarter kedua, tempo permainan melambat. Performa kedua tim juga menurun di kuarter ini. Terlihat dari percobaan tembakan keduanya tidak ada yang menyentuh 20 kali. Bali United tetap bisa unggul berkat dua tembakan three point dari Ryan Batte dan Abraham Wenas. Sedangkan Borneo bisa tetap menjaga jarak melalui free throw yang mereka dapatkan. 

Bali United unggul 40-35 saat turun minum. Tetapi mereka harus waspada terhadap kebangkitan Borneo. Karena di laga sebelumnya, Borneo berhasil mengalahkan RANS saat mereka bangkit di babak kedua. (*)

Baca Juga: RESMI! BALI UNITED BASKETBALL CLUB, TIM BASKET PROFESIONAL PERTAMA DARI PULAU DEWATA

0 Comments