Rajawali yang kekurangan pemain kembali tampil luar biasa di GOR Serbaguna UNIMED, Medan, pada Rabu malam (28/1). Ater James Majok mencetak 22 poin di babak pertama, untuk merepotkan Pelita Jaya Basketball Jakarta. Meski di babak pertama ini, tim tamu unggul tipis 41-36.
Rajawali belum diperkuat Brandone Francis, yang tampaknya bakal absen cukup lama. Namun dengan keterbatasan pemain, tim asuhan Efri Meldi tetap mampu memberikan perlawanan sengit untuk Pelita Jaya, yang memasuki laga dengan rekor belum pernah kalah (4-0).
Majok membuat pertarungan di dalam paint area menjadi menarik. Dia mencetak sembilan tembakan dari total 14 percobaan di babak pertama. Pemain tim nasional Lebanon tersebut juga membukukan tujuh rebound, dalam waktu 20 menit bermain.
Pertandingan di kuarter pertama memberikan gambaran nyata tentang kelebihan masing-masing tim. Rajawali yang lebih unggul di paint area, membuat Pelita Jaya kerepotan. Mereka memasukkan 18 points in the paint ditambah 12 second chance points.
Sedangkan Pelita Jaya, di babak pertama sudah memasukkan sembilan kali three point dari 20 percobaan. Mereka hanya mencetak 10 points in the paint di babak pertama. Pelita Jaya dipimpin oleh Jeffree Withey yang mencetak 16 poin dalam dua kuarter. Tetapi untuk pertama kalinya, Pelita Jaya ditekan untuk tidak melewati 20 poin di kuarter pertama. Mereka hanya mencetak 17 poin di awal laga.
"Kami hanya mencoba dan nekad untuk menghentikan laju cepat Pelita Jaya. Karena dalam empat pertandingan sebelumnya, mereka di kuarter pertama itu bisa mencetak 30 poin atau lebih. Itu yang harus kami tekan. Sejauh ini kami berhasil," kata head coach Rajawali, Efri Meldi, saat jeda pertandingan. (*)
0 Comments