News Event

Satria Muda Terlalu Kuat untuk Dibendung Evos

27 February 2023
|

Evos Thunder Bogor sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi Satria Muda Pertamina Jakarta jauh-jauh hari. Mereka juga sudah belajar dari kekelahan di seri Denpasar. Tetapi memang Satria Muda terlalu kuat bagi Evos. Kesalahan kecil yang dilakukan Evos, dihukum oleh Satria Muda menjadi poin. Di babak pertama Satria Muda unggul 36-25 atas Evos. 

Cassiopeia Thomas Manuputty kali ini memimpin starter Evos sebagai kapten tim. Empat pemain lainnya adalah Hendra Thio, Adrian Danny Christianto, Padre Hosbach, dan pemain asing Andre Jakson. Sedangkan lima pemain pertama Satria Muda adalah Juan Laurent Kokodiputra, Antoni Erga, Widyanta Putra Teja, pemain asing Elijah Foster, dan kapten tim Avan Seputra. 

Permainan defense Evos di kuarter pertama sangat bagus. Mereka bisa menahan Satria Muda tidak sampai menyentuh 20 poin. Satria Muda unggul 17-11 di kuarter pertama. Arki Dikania Wisnu yang kali ini memimpin kebangkitan Satria Muda, setelah kalah dari Dewa United di hari pertama seri Solo. 

Beranjak ke kuarter kedua, Evos masih bisa mendekati Satria Muda. Di lima menit waktu berjalan Evos menyusul dengan skor 19-23, setelah Andre Jackson memasukkan satu free throw. Tetapi setelah itu, ada tiga tembakan three point yang dicetak Satria Muda dalam waktu dua menit. Tiga tembakan tersebut membuat mereka unggul 11 angka (34-23). 

Sulit bagi Evos untuk mengejar ketertinggalan, apalagi dengan field goals precentage 29,4%. Mereka hanya memasukkan satu three point dari enam percobaan. Dari sisi rebound, mereka juga kalah dari Satria Muda dengan perbandingan 8-14. Ini salah satu faktor yang membuat Evos tertinggal jauh dari Satria Muda. 

"Game plan sudah sesuai dengan rencana kami. Tapi kami kurang fokus dalam defense. Satria Muda tetaplah tim bagus. Mereka bisa memanfaatkan kesalahan apa pun yang kami lakukan. Jadi kalau ada salah sedikit sama, mereka pasti menghukum kami dengan poin," kata asisten pelatih Ricky Dwi Tauri. (*)

Baca Juga: Perkembangan Pesat Evos Thunder Bogor

0 Comments