Dewa United Banten menyambut Satria Muda Pertamina Jakarta, sebagai laga terakhirnya di musim reguler IBL Tokopedia 2024. Satria Muda langsung memberi kejutan di first-half. Tim tamu sempat memimpin 30-22 di kuarter pertama dan mempertahankan keunggulan (46-41) saat turun minum.
Tuan rumah menurunkan tim inti yang berisi Hardianus, Jordan Adams, Rio Disi, Tavario Miller, dan Lester Prosper. Sementara dari tim tamu, lima pemain intinya adalah Juan Laurent Kokodiputra, M. Sandy Ibrahim Aziz, Artem Pustovyi, dan Arki Dikania Wisnu.
Satria Muda membuka laga dengan mengejutkan. Mereka menyerang paint area Dewa United dengan sporadis. Memasukkan 10-dari-14 percobaan tembakan bernilai dua angka. Dengan akurasi 54,5% di kuarter pertama, Satria Muda unggul 30-22. Mereka juga menguasai rebound dengan perbandingan 14-8.
Memasuki kuarter kedua, Dewa United mencoba untuk lebih agresif. Mereka merebut tujuh offensive rebound untuk memperbesar kesempatan memasukkan angka lewat second chance. Dewa United akhirnya bisa memangkas margin hingga tersisa lima poin (41-46) di akhir babak pertama. (*)
0 Comments