Memang masih terlalu dini untuk membicarakan klasemen. Tetapi kalau tim tersebut berada posisi bawah pada klasemen sementara IBL Tokopedia 2023, maka akan berpengaruh pada mental pemain. Oleh karenanya, RANS PIK Basketball dan Tangerang Hawks, sama-sama tengah mencari kemenangan, agar posisi mereka di klasemen bisa terangkat.
Sementara ini, Hawks berada di posisi ke-13 klasemen, sedangkan RANS ada di bawahnya. Pembeda dari kedua tim hanyalah selisih poin saja. Tetapi ketika mereka berdua bisa saling mengalahkan, maka posisi kedua tim, baik RANS maupun Hawks, bisa terangkat. Setidaknya mereka bisa merangsek ke papan tengah.
Hawks sebenarnya tampil bagus di laga perdana, bersama head coach Antonius Joko Endratmo. Tetapi Bumi Borneo berhasil mencuri keunggulan di babak kedua. Hawks hanya terpaut lima angka (64-69) saat buzzer berbunyi. Sehingga mereka harus menelan kekalahan perdana. Sementara RANS, melakukan kesalahan di kuarter kedua, saat bertemu Bima Perkasa Jogja. Di mana RANS hanya bisa memasukkan 10 poin dalam satu kuarter.
Kalau melihat head-to-head kedua tim. RANS lebih diunggulkan, karena tim asuhan head coach Bambang Asdianto Pribadi tersebut pernah mengalahkan Hawks di musim 2022. Jadi RANS boleh memiliki sedikit kepercayaan diri, untuk bisa mengulang sukses di pertandingan kali ini.
Laga ini menjadi semakin seru ketika kedua tim ternyata sama-sama punya field goals yang rendah. Dalam pertandingan sebelumnya, FG% kedua tim hanya di kisaran 30% saja. Jadi bisa diambil kesimpulan bahwa, tim yang bisa meningkatkan FG% mereka, kemungkinan besar bisa memenangkan laga ini.
Jangan lupa, saksikan pertandingan RANS melawan Hawks hanya di vidio.com. Bagi yang ada di kawasan Denpasar dan sekitarnya, maka bisa langsung datang ke GOR Merpati, Bali. (*)
0 Comments