News News

Rajawali Medan: Semangat Untuk Perubahan

01 January 2026
|

Rajawali Medan terpuruk di musim 2025, dengan hanya mencetak rekor 3-23. Mereka menjadi penghuni dasar klasemen akhir liga. Namun dengan jeda kompetisi yang lebih aktif, Rajawali menunjukkan bahwa mereka memiliki semangat untuk menuju perubahan ke arah yang lebih baik. Rajawali tidak hanya mengincar performa yang lebih baik saja, namun mereka tampaknya berniat untuk memasuki zona playoffs untuk musim depan.

Rajawali sendiri di musim pertamanya (2024), hampir saja lolos ke Playoffs. Mereka mengakhiri musim di posisi kesembilan klasemen. Tetapi tim milik Tan Cin Kiet tersebut terjun bebas di posisi ke-14 pada musim 2025. Tentu saja ini membuat Rajawali melakukan evaluasi dan menyusun strategi baru menjelang musim 2026. 

Erwin selaku Presiden Klub dan Jimmy sebagai General Manager akhirnya memutuskan untuk mendatangkan Efri Meldi sebegai head coach, dan memulai proyek untuk membangun kembali tim Rajawali. Walau pun demikian, mereka tidak menghilangkan beberapa pemain kunci seperti Andrian Danny Christianto, Darryl Sebastian Winata, Jordan Oei, dan Julius Caesar Wongso. 

Justru yang menarik adalah pemain-pemain lokal baru yang ditambahkan dalam skuad Rajawali musim depan. Seperti Gede Elgi Wimbardi, Jason Prawira Djaja Atmaja, Leonardo Effendy, Samuel Devin Susanto, dan Yeremia. Beberapa nama sudah sangat akrab dengan Efri Meldi, karena mereka pernah menjadi punggawa Bima Perkasa Jogja dan Kesatria Bengawan Solo. Dua tim yang pernah dibesut Efri Meldi sebelumnya. 

Untuk pemain asing, nama-nama yang dihadirkan juga cukup familiar dengan IBL Fans. Mereka mendatangkan Brandone Francis dan Antonio Hester yang pernah bermain bersama di Prawira. Serta pemain asing ketiga yang dihadirkan adalah Ater Majok, yang selama ini dikenal sebagai pemain tim nasional Lebanon. 

Sebagai gambaran saja, bahwa pada musim 2024, Rajawali hampir lolos ke Playoffs dengan rekor 10-16. Saat itu mereka berada di peringkat kesembilan. Sementara Tangerang Hawks Basketball di musim 2025 lolos ke Playoffs sebagai tim peringkat kedelapan di klasemen akhir dengan rekor 13-13. Jika diprediksi, maka Rajawali butuh lebih dari 13 kemenangan agar mereka bisa lolos ke Playoffs musim depan. (*) 

Baca Juga: Walikota Rico Waas Minta Rajawali Tetap Ikon Kota Medan

0 Comments