News Event

Raja Rebound Liga Islandia Gabung Kesatria

17 December 2023
|

Nama pemain asing pertama yang diperkenalkan oleh Kesatria Bengawan Solo adalah Taylor Johns. Alumni UC Riverside ini punya kemampuan yang lengkap sebagai seorang forward. Bukan hanya soal poin saja, dia juga aktif dalam rebound. Johns bisa memperkuat Kesatria di bawah ring. 

Setelah tidak masuk NBA Draft 2016, Johns bermain di liga-liga basket internasional Eropa dan Amerika Selatan. Bahkan terakhir dia tercatat sebagai pemain Liaoning Yi Seng di liga Tiongkok. Namun yang paling berkesan adalah penampilannya di liga Islandia. 

John bermain di tim IR Reykjavik, Islandia di musim 2022-23. Dalam 18 pertandingan Johns mencetak rata-rata 35,6 ppg dan 13,9 rpg. Namun dia juga punya catatan assist 4,2 apg. Untuk persentase tembakan di kisaran 53,7% dan free throw 50,7%. Selama di tim tersebut, Johns pernah mencetak 23 rebound dalam satu pertandingan. Kemudian dia hampir mencetak triple double dengan catatan 9 poin, 18 rebound, dan 10 assist. 

Dengan catatan di atas, maka Kesatria Bengawan Solo tidak salah memilih pemain. Mereka bisa menempatkan Johns sebagai starter untuk mendukung performa Nuke Tri Saputra dan kawan-kawan. 

IBL 2024 akan dimulai pada 13 Januari mendatang. Semua tim sekarang sedang memasuki tahap akhir persiapan jelang musim baru. Kesatria Bengawan Solo merupakan kontestan baru di liga, yang akan memulai perjalanannya musim depan. (*)

Baca Juga: Menguji Mentalitas Kesatria Bengawan Solo

0 Comments