News Games

Peta Persaingan IBL Esports Competition: Gunawan Vs Yerikho Tuasela

13 May 2020
|

Pada periode kedua IBL Esports Competition, Amartha Hangtuah mengirimkan dua wakilnya. Pertama adalah Abraham Wenas, lalu yang kedua Gunawan. Di babak penyisihan, ia akan berhadapan dengan Yerikho Christpor Tuasela dari Pacific Caesar Surabaya. Sepertinya ini akan jadi pertemuan yang panas diantara kedua tim.

Panasnya persaingan bukan terjadi di lapangan basket, melainkan di PS4 dengan permainan NBA2K20. Gunawan akan bertanding memakai Los Angeles Clippers. Sedangkan Yerikho akan menjalankan tim Houston Rockets. 

Mari kita lihat kembali buku pintar NBA2K20 untuk menerka persaingan di penyisihan terakhir periode kedua ini. Clippers yang akan dipakai Gunawan merupakan tim terbaik di NBA2K20. Dengan kata lain, bukan hanya pemain terbaik yang dimiliki, tapi juga strategi dan perpaduan tim yang baik. Tapi sebaliknya, Houston Rockets punya James Harden. Pemain dengan rating player nomor satu di NBA2K20.

Gunawan punya dua senjata yang bisa dimanfaatkan. Pertama adalah Kawhi Leonard, dan kedua Paul George. Leonard dikategorikan sebagai 2-way slasher, lalu George merupakan 2-way inside-out scorer. Ini menarik, karena dua pemain ini saja mencerminkan kalau Clippers bisa melakukan serangan dan bertahan dengan baik. 

Yerikho juga tidak kalah beruntung. Sebab tim pilihannya, Houston Rockets, punya dua pemain yang berbahaya saat menyerang. Mereka adalah James Harden dan Russell Westbrook. Harden adalah pemain dengan player rating nomor satu di NBA2K20, lalu Westbrook seorang 2-way slashing playmaker yang bisa melakukan apapun dengan baik. Tetapi perlu diingat, gaya permainan Rockets cenderung individual dan banyak melakukan strategi isolation. Tapi justru itu yang mungkin disukai oleh Yerikho. Selain tampil di IBL bersama Pacific Caesar Surabaya, Yerikho juga dikenal sebagai pemain basket jalanan (street baller). Dengan modal dua pemain Rockets tersebut, maka Yerikho tahu apa yang mesti dilakukan saat bertanding nanti.

Saksikan keseruan IBL Esports Competition hanya di channel YouTube IBLTV. (*)

Baca Juga: Peta Persaingan Semifinal IBL Esports Competition: Adhi Pratama Vs Gunawan

0 Comments