Tim elite muda Indonesia Patriots berhasil menundukkan Tangerang Hawks, 77-59 pada lanjutan Kompetisi IBL Tokopedia 2022 di Gedung Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 26 Maret.
Dame Diagne mencatat double-double dengan 18 angka dan sepuluh rebound bagi Patriots. Aldy Izzatur Rahman mencetak 20 angka, Yesaya Saudale mengemas 18 angka dan Kelvin Sanjaya menumpulkan sepuluh poin.
Richard Ross Jr mencetak double-double bagi Hawks dengan catatan 27 angka dan 13 rebound. Danny Ray meraih 18 poin.
Hawks unggul lima angka lebih dahulu awal kuarter pertama lewat Ross Jr. Kelvin dan Yesaya merapatkan jarak, Ross Jr kembali menjaga selisih. Yesaya mendekat tapi tembakan tiga angka Rizky Effendy membuat Hawks memimpin, Kelvin menyamakan kedudukan 10-10 pada lima menit pertama.
Dame menjadikan Patriots unggul empat angka sebelum Ross Jr melesakkan tembakan tiga angka. Dua free throws Ross Jr bahkan membuat Hawks unggul. Mario Davidson dan dunk Dame menutup kuarter pertama untuk keunggulan Patriots, 20-15.
Hawks membumbung pada kuarter kedua. Ross Jr, Keefe Yoshe dan Winston Swenjaya langsung membuat Hawks berbalik unggul. Ross Jr menambah dengan tembakan tiga angka, Hendrick Xavi Yonga menipiskan dengan satu free throw. Muhammad Dhya’ul Haq dan Danny makin menjauhkan, Patriots membalas lewat lemparan bebas Yesaya. Hawks unggul usai babak pertama, 34-28.
Patriots kembali memegang kendali pada kuarter ketiga. Yesaya dkk mampu meraih 23 angka pada kuarter ini, dan perolehan angka dari Hawks hanya sampai pada sembilan poin. Patriots kembali memimpin usai kuarter ketiga, 51-43.
Tetap dominan pada kuarter terakhir, Patriots mampu mencetak 26 poin sementara Hawks hanya mampu merebut 16 angka. Patriots memenangkan pertandingan 77-59.
0 Comments