News Games

Pacific Raih Kemenangan Atas Hawks

07 March 2022
|

Pacific Caesar Surabaya berhasil menuai kemenangan 87-73 atas Tangerang Hawks pada lanjutan Kompetisi IBL Tokopedia 2022 di Gedung Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin 7 Maret.

Richard Ross Jr mengawali dengan dua angka untuk Hawks, Calvin Chrissler membuka angka Pacific dengan tembakan tiga angka. Akeem Garfield Ellis menambah keunggulan Pacific, segera disamakan dengan tembakan tiga angka Ardian Ariadi. Lay up Winston Swenjaya membuat Hawks memimpin, namun juga disamakan Ellis. Dua free throw Rizky Effendy kembali membuat Hawks unggul, tetapi tembakan tiga angka Ramdan Yuwana membalikkan keunggulan bagi Pacific.

Free throw Danny Ray dibalas free throw Ellis. Rizky dan Danny kemudian membuat Hawks menjauh, 16-12. Tiga angka dan lay up Ramdan mengembalikan keunggulan Pacific. Winston mencetak angka, namun three points Dio Freedo Putra menjaga keunggulan Pacific. Tiga angka Jarron Crump dibalas dua angka Chrissler. Satu free throw Rachmalo menyamakan kedudukan dan menjadi akhir kuarter pertama, 22-22.

Tyron Criswell membuka angka kuarter kedua. Crump menyamakan dan Criswell kembali membuat angka lewat three points play. Lay up Crump dibalas tembakan tiga angka Gregorio Wibowo. Dua angka Bily Wibisono untuk Pacific direspon dengan tembakan tiga angka Ariadi. Poin dari Ellis , Christian Yudha dan M. Aliaz Ariezky  membuat Pacific menjauh. Ross Jr mencetak angka tapi free throw Yudha menjaga jarak. Tembakan tiga angka Ariadi mempersempit marjin, Yudha menambah dua angka bagi Pacific sebelum Danny Ray memborong poin dan memperkecil ketinggalan. Pacific memimpin 43-39 pada babak pertama.

Crissler dan Danny berbalas diawal babak kedua. Ramdan menambah keunggulan Pacific lewat free throw. Crissler menambah selisih lewat three points namun segera dibalas dengan tembakan tiga angka Danny. Crissler kembali membuat three points . Lay up Ross Jr juga dibalas Crissler dengan lay up. Lima menit awal kuarter ketiga Pacific memimpin 54-46. Pacific akhirnya menutup kuarter ini dengan keunggulan 11 angka, 65-54.

Gregorio mencetak tiga angka pertama pada kuarter terakhir. Rizky membalas juga dengan tiga angka. Yudha dan Danny bergantian mencetak dua angka. Crissler menjauhkan selisih dengan tembakan tiga angka. Rachmalo mencetak dua poin. Pacific memimpin 76-63 pada lima menit terakhir. Danny, Ross Jr dan Winston mendekatkan selisih, 71-76 Gregorio Ellis, dan Crissler menjauhkan marjin . Pacific memenangkan laga 87-73.

Crissler mencetak 18 angka, Criswell memborong 16 poin, Gregorio mengemas 12 poin dan Ellis membuat 11 angka bagi Pacific. Di kubu Hawks, Danny mencetak 20 angka, Ariadi menyumbang 12 poin dan Ross Jr dengan 10 poin.

Baca Juga: Hawks Cetak Rekor Setelah Tundukkan Pacific

0 Comments