News Rookie Combine

M. Arighi Dapat Bekal Ilmu dari Rookie Combine

27 November 2020
|

Sudah malang melintang di tim nasional bola basket Indonesia sejak KU 16, KU 18 hingga sempat masuk tim nasional senior, M. Arighi masih merasakan manfaat ilmu dari materi yang diberikan selama.Rookie Combine, 24-26 November.

"Di tim nasional saya lebih banyak belajar soal teknik dari kakak-kaka senior.  Pada Rookie Combine mendapatkan bekal secara mental apa yang harus dilakukan sebagai rookie," kata Arighi, pemuda kelahiran Banjarmasin, Kalimantan Selatan, 12 Februari 1999.

"Saya terbekali dengan materi yang diberikan saat Rookie Combine. Memberikan gambaran, kesiapan serta tips and tricks sebagai rookie," sambungnya. 

Arighi baru musim ini mendaftar sebagai rookie sebab dia fokus pada studi di Universitas Pelita Harapan. "Bulan Desember nanti saya sidang akhir. Doakan sukses ya," pintanya.  Dia akan menyandang gelar sarjana Teknologi Pangan. 

"Saya ingin meneruskan ke jenjang pasca sarjana nanti, tapi saat ini akan fokus pada karier bola basket," tutur pengagum Andakara Prastawa Dhyaksa ini. 

Penasaran kemana Arighi akan berlabuh? Nantikan IBL Draft Day 2020, Senin, 30 November.

Baca Juga: Samuel Benedict Pamelay : Rookie Combine Sangat Bermanfaat

0 Comments