News Games

Libur Kompetisi, Raylly Pratama Tekuni Hobi Ikan Hias

01 July 2020
|

Pemain Bank BPD Bima Perkasa Jogja, Raylly Pratama, menekuni hobi lama yakni memelihara ikan hias. Kegiatan ini sudah dilakukan Raylly sejak duduk di Sekolah Dasar.

Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2020 yang dihentikan sementara membuat banyak pebasket melakukan aktivitas lain. Seperti Raylly yang menemukan kembali kesenangan bermain ikan hias.

Merawat ikan hias menjadi pengobat penat Raylly. Setelah lelah berlatih atau berkegiatan, memberi makan ikan hiasnya bisa menenangkan pikiran.

“Saya senang sama ikan hias dari SD. Dulu uang jajan saya tabung untuk beli ikan dan dikembangbiakan," ujar Raylly.

Memelihara ikan hias tak sekadar hobi bagi Raylly. Kini, kegiatan itu menjadi sumber pendapatan sampingannya. Raylly juga menekuni bisnis ikan hias. Jadi, selain melepas penat, Raylly turut menghasilkan uang.

“Lama-lama jadi bisnis. Sekarang saya main sama mereka lagi, mengasyikkan. Stres jauh pokoknya," ujar Raylly.

Baca Juga: Bima Riski Beralih Hobi

0 Comments