News Tim Nasional

Lester Prosper Siap Menerima Tugas Berat

31 October 2019
|

Lester Prosper calon pemain naturalisasi tim nasional bolabasket Indonesia sudah hadir di Tanah Air walau belum lagi berlatih bersama rekan-rekannya di tim nasional yang saat ini sedang berada di Serbia. 

“Awal mendengar keinginan Indonesia ingin merekrut saya disampaikan oleh seorang rekan di Filipina yang pernah dilatih Coach Rajko Toroman, kemudian sekitar satu jam kemudian Coach Toro menelpon ,” kata Lester  menceritakan proses awal dia menerima tawaran bermain untuk tim nasional Indonesia.

Dia sadar beban berat di pundaknya mengangkat prestasi tim nasional bola basket Indonesia. “Menjadi pemain naturalisasi tugasnya cukup berat. Saya harus membantu tim dan pemain Indonesia untuk menjadi lebih baik secara kultur bola basket,” katanya.

“Berbeda dengan kalau kita bermain untuk sebuah klub. Di klub kita mungkin cukup mencetak 30, 40 atau 50 angka, tidak demikian halnya dengan bermain untuk tim nasional. Kita harus mengangkat performa rekan dan tim. Mengembangkan kultur dan chemistry adalah hal terpenting,” ujarnya.

Dia pun siap menanggung beban ekspektasi dari penggemar bolabasket Indonesia. “Saya sadar semua menginginkan kemenangan, tetapi kalau kita sudah mengeluarkan semua usaha terbaik, apa pun hasilnya, pasti orang-orang tetap memberikan apresiasi,” tuturnya.

Baca Juga: Lester Prosper Reuni Dengan Kaleb dan Hardianus

0 Comments