News Event

Kesatria Pulangkan Dua Pemain Jawa Tengah

12 December 2023
|

Solo, 12 Desember - Kesatria Bengawan Solo membuat pernyataan tegas melalui perkenalan pemain. Mereka yang ingin mengembangkan putra-putra daerah, akhirnya memulangkan dua pemain asal Jawa Tengah. Mereka yang akan masuk roster Kesatria musim 2024 adalah Tifan Eka Pradita dan Bryan Adha Elang Praditya.

Sekadar informasi bahwa bahwa Tifan dan Bryan merupakan skuad PON Jawa Tengah di gelaran Pekan Olahraga Nasional di Papua, tahun 2021 lalu. Mereka tampil bersama rekan-rekannya, yang juga pemain muda di liga, seperti Samuel Devin Susanto, dan Habib Titoaji. Namun keduanya mengawali karier di tim yang berbeda. Tifan memulai musim pertamanya bersama Bima Perkasa, sedangkan Bryan ada di tim Satya Wacana. 

Tifan diambil Hangtuah pada musim 2022. Dia bermain 14 pertandingan dengan catatan rata-rata 2,2 ppg, 1,5 rpg, dan 1,1 apg. Di musim ini pula cedera mulai mengganggu kariernya. Operasi juga sudah pernah dilakukan, namun tidak membuat Tifan bermain seperti dua musim sebelumnya.

Pada IBL Tokopedia 2023, Tifan sempat turun 17 laga dengan rata-rata 3,4 ppg, 1,1 rpg, dan 0,8 apg. Tetapi dia tidak bermain sejak Mei 2023, lagi-lagi karena cedera yang dideritanya. Sampai pada akhirnya kontraknya dengan Hangtuah berakhir. 

Bryan direkrut Prawira musim 2022. Tetapi kontribusi Bryan jelas menurun drastis dibanding saat masih membela Satya Wacana. Dari 27,1 menit per laga di musim 2021, turun menjadi hanya 6 menit per laga di musim 2022. Bryan juga menjadi bigman pilihan ketiga setelah pemain asing dan Pandu Wiguna. Sehingga kontribusinya di musim 2022 tidak sampai 1 ppg. 

Beranjak di musim 2023, Bryan mendapatkan kepercayaan lebih besar. Kali ini dia bisa mencetak 1,2 ppg dan 1,4 rpg dalam 20 pertandingan. Bryan cukup membantu di Prawira, terutama saat tim inti diistirahatkan. Bryan pun akhirnya mendapatkan piala pertamanya bersama Prawira. Tetapi Prawira mengumumkan bahwa mereka harus berpisah dengan Bryan. 

Kini keduanya, Tifan dan Bryan, bersatu kembali di Kesatria Bengawan Solo. Tim ini akan memulai debutnya di liga profesional tahun depan. IBL musim 2024 akan dimulai  pada 13 Januari mendatang. (*)

Baca Juga: Pemain Rekomendasi Klub di Rookie Combine

0 Comments