News Event

Johannis Winar Kembali Bersaing di IBL

14 June 2023
|

Rasanya sudah lama sekali tidak mendengar nama Johannis Winar sebagai head coach di IBL. Terakhir, dia berstatus sebagai head coach saat Pelita Jaya di musim 2017-18. Kini di sisa satu seri IBL Tokopedia 2023, Coach Ahang (sapaan akrabnya) akan menangani tim Indonesia Patriots, menggantikan head coach Milos Pejic yang minta izin untuk pulang ke Serbia. 

Kabar ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Badan Tim Nasional (BTN) Ary Chandra. Perjuangan Patriots di Seri Jakarta akan ditemani para asisten pelatih. Selama ini Coach Milos dibantu asisten Johannis Winar, Wahyu Widayat Jati, dan Tyler Arturo Farias. Kali ini Johannis Winar dipercaya sebagai pemegang kendali.

"Coach Milos sedang berada di negaranya. Dia izin pulang untuk menyelesaikan urusan pribadinya. Sementara untuk Seri Jakarta Patriots tidak ditemani Coach Milos," ucapnya. 

Coach Ahang tidak keberatan diberi amanah untuk menyelesaikan musim ini, dengan sisa tiga laga yang harus dijalani Julian Alexandre Chalias dan kawan-kawan. Patriots akan menghadapi Elang Pacific Caesar Surabaya (17/6), Evos Thunder Bogor (19/6), dan Tangerang Hawks Basketball Club (22/6). Coach Ahang juga sudah memimpin latihan Patriots di GBK Arena. 

"Bagi saya, ini adalah tantangan. Kami akan bekerja keras menyiapkan tim agar bisa memberikan yang terbaik di Seri Jakarta nanti," jelas Coach Ahang.

Coach Ahang sendiri punya track record yang bagus di IBL. Dia mengenal baik liga ini, dan pernah menjadi juara di musim 2016-17. Tentunya IBL Fans yang kangen dengan teriakan-teriakan Coach Ahang, bisa menyaksikan kembali kepemimpinan pelatih senior ini di liga. Jangan lewatkan IBL Tokopedia 2023 Seri Jakarta, yang akan dimulai akhir pekan ini. (*)

Baca Juga: IBL All-Star 2024: Tambahan Kekuatan untuk Tim Future

0 Comments