Satria Muda berhasil mempertahankan keunggulan di kuarter ketiga. Mereka menutup kuarter ini dengan skor 62-40, atau unggul 22 angka dari Satya Wacana Salatiga. Sebaliknya, Satya Wacana lebih produktif setelah jeda, meski belum mampu menurunkan marjin poin.
M. Ibrahim Sandy Aziz menjadi pendulang poin terbanyak di kuarter ketiga dengan 5 angka. Arki membuat 4 angka untuk membuat Satria Muda tetap stabil. Sementara itu, dua tembakan three point, masing-masing dari Juan Laurent dan Sandy, menjaga jarak Satria Muda dari Satya Wacana.
Satya Wacana sebenarnya lebih baik di kuarter ketiga ini. Antoni Erga dan Bryan Elang membuat beberapa poin penting. Tembakan three point dari Erga di sisa lima menit kuarter ketiga, memangkas defisit jadi 15 angka (36-51). Tetapi pertahanan Satya Wacana jebol setelah itu. Mereka kebobolan lima angka yang membuat jarak melebar jadi 20 poin lagi.
Satria Muda menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 62-40. Mereka hanya tinggal menjaga keunggulan tersebut untuk mengamankan kemenangan ke-13 musim ini.
0 Comments