News Event

Head-to-head: Surliyadin vs. Restu Dwi Purnomo

14 January 2024
|

Bali United Basketball Club menjalani minggu pertama yang berat. Di mana mereka dijadwalkan bertanding dua hari berturut-turut. Setelah menghadapi Amartha Hangtuah, Bali United harus bersiap menyambut tamu keduanya, yaitu Bima Perkasa Jogja. Meski bukan tim baru, namun Bima Perkasa akan tampil dengan wajah-wajah baru. 

Bali United masih diasuh oleh head coach Anthony Garbelotto, di mana skuad intinya tidak banyak berubah. Persiapan mereka jauh lebih baik dari musim lalu. Sebaliknya, Bima Perkasa melakukan perombakan tim besar-besaran. Dari roster musim lalu hanya tersisa tiga nama saja. Untuk pelatih, Bima Perkasa memakai Predrag Lukic, yang musim lalu sempat memimpin Mountain Gold Timika.

Dari jajaran pemain senior di Bali United, masih ada Surliyadin yang akan menjadi kunci di tim Bali United. Musim lalu, pemain yang akrab disapa Itun tersebut mencetak rata-rata 6,5 ppg, 3,5 rpg, 1,9 apg, dan 1 spg dalam 31 pertandingan termasuk playoffs. Surliyadin juga punya tugas berat untuk mengawal pertahanan Bali United musim ini. 

Sementara salah satu dari tiga nama yang dipertahankan Bima Perkasa adalah Restu Dwi Purnomo. Dia akan memainkan musim keenam bersama Bima Perkasa. Pada musim lalu, Restu punya kontrubusi 2,6 ppg dan 1,9 rpg dalam 30 pertandingan. Restu menambah kedalaman skuad Bima Perkasa khususnya di sektor paint area. Pengalamannya juga sangat diperlukan untuk membimbing pemain-pemain muda Bima Perkasa. 

Laga Bali United kontra Bima Perkasa akan digelar pada 14 Januari 2024, di GOR Purna Krida, Badung, Bali. Tip-off laga ini dimulai pada pukul 14.00 WIB atau 15.00 WITA. (*)

Baca Juga: Restu Dwi Purnomo Masih Dibutuhkan Bima Perkasa

0 Comments